Liputan6.com, Jakarta Stres adalah sesuatu yang sulit dihindari dalam kehidupan manusia. Semakin Anda menghindari stres, semakin besar kemungkinan stres akan menghampiri hidup Anda. Ternyata, cara menghadapi stres berbeda-beda dan dapat disesuaikan dengan zodiak seseorang.
Baca Juga
Setiap karakter orang akan menghadapi jenis stres yang berbeda-beda dan tercipta dari rasa takut dan tidak aman. Setiap orang akan memiliki rasa takut terhadap kegagalan, kehilangan, dan rasa sakit. Kurangnya kepercayaan terhadap Tuhan maupun terhadap diri sendiri akan memancing rasa stres. Stres berguna untuk membuat manusia selalu waspada dan berjaga-jaga, namun jangan sampai stres menyetir kehidupan Anda baik dalam hati maupun pikiran.
Dilansir dari Higherperspectives pada Senin (9/5/2016), simak cara mengatasi stres berdasarkan zodiak Anda.
Advertisement
Aries, Maret 21 – April 19
Sifat Anda yang kuat namun tidak sabaran dapat menyulitkan Anda. Anda justru sering menyambut stres dan berbagai perasaan negatif dan merasa bahwa Anda mampu melewatinya dengan mudah. Berhenti dan beristirahatlah, walaupun Anda tau masih punya kekuatan untuk melawannya. Tak perlu menyiksa diri untuk hal-hal yang tidak perlu.
Taurus, April 20 – Mei 20
Taurus memiliki sifat yang pekerja keras dan selalu memiliki tujuan baik dan tulus, namun hal ini membuat Anda tak sanggup menghadapi kegagalan. Untuk menghindari dan menghadapi stres, seorang Taurus harus berhenti terlalu memikirkan hal-hal kecil dan tidak perlu menyenangkan semua orang. Anda adalah pribadi yang baik selama Anda bisa menghormati orang lain. Anda harus membatasi batasan dari kapasitas Anda agar bisa terus berkembang.
Gemini, Mei 21 – Juni 20
Anda sering merasa kesulitan karena cara berpikir Anda yang kompleks. Anda selalu mementingkan hari esok namun terkadang sering menggunakan waktu secara tidak produktif. Gemini adalah pribadi yang sosial dan menikmati pertemanan yang penuh petualangan. Nikmatilah hal tersebut dan Anda tak perlu mengisi kepada dengan hal-hal negatif.
Cancer, Juni 21 – Juli 22
Stres yang tak terkendali akan semakin mengacaukan emosi Anda yang sering tidak stabil. Jika dibiarkan, stres dalam diri Anda dapat terus meningkat hingga Anda tak sanggup lagi menghadapinya. Anda harus meningkatkan kepercayaan diri dan sadari bahwa Anda pribadi yang peka dan sensitif. Kedua sifat tersebut tak harus jadi sisi lemah dari diri Anda, dan dapat dijadikan sebagai sumber kekuatan.
Leo, Juli 23 – Agustus 22
Jangan terjebak dalam ilusi bahwa Anda memiliki kontrol terhadap segalanya. Anda selalu mencoba untuk menggabungkan semua orang dalam satu kelompok, namun terkadang Anda tak bisa mengendalikan semua orang dalam hidup Anda. Ada kalanya Anda harus puas dengan keadaan dan sumber daya yang Anda miliki.
Virgo, Agustus 23 - September 22
Jangan menciptakan stres. Zodiak Virgo cenderung membayangkan hal-hal yang sebenarnya tidak pernah terjadi. Pribadi Anda yang kritis dan peduli detail dapat memancing stres dalam diri Anda. Terimalah bahwa Anda sudah melakukan apa yang terbaik dan jika Anda tak puas dengan hasilnya, masih ada kesempatan lain.
Libra, September 23 – Oktober 22
Libra adalah pribadi yang selalu menciptakan damai dan jadi penjaga bagi semua orang. Terkadang Anda tidak menghiraukan kebutuhan diri Anda sendiri demi menyenangkan orang lain. Anda juga harus berani menyampaikan perasaan Anda jika ada hal-hal yang mengganggu Anda. Jangan takut akan konfrontasi. Karena Anda selalu memberi bagi orang lain, Anda berhak untuk diperlakukan dengan baik.
Scorpio, Oktober 23 – November 21
Scorpio sangat membutuhkan privasi dan tidak menyukai orang-orang yang tidak menghormatinya. Terkadang, tak ada batasan yang jelas karena Anda jarang menyampaikan ekspektasi Anda terhadap orang lain. Tak perlu menyimpan rasa dendam atau amarah dalam hati. Semakin banyak energi yang Anda buang untuk perasaan negatif, semakin tinggi tingkat stres Anda.
Sagitarius, November 22 – Desember 21
Sagitarius adalah simbol aksi, impuls dan intuisi. Cobalah untuk tidak terjatuh pada situasi yang sama berulang kali atau membiarkan orang lain menghalangi Anda dari kebahagiaan. Sadari bahwa tidak semua orang ingin menjalani hidup dengan cara yang sama dengan Anda, dan hargailah perbedaan. Saatnya untuk lebih bersedia untuk kompromi, namun jangan sampai Anda terikat dengan hal-hal yang tidak Anda pedulikan dalam hidup.
Capricorn, Desember 22 - Januari 19
Seorang Capricorn harus menyadari batas dari kemampuannya dan tau kapan untuk berhenti dan beristirahat. Ada tak harus mengendalikan hal-hal kecil untuk bisa mencapai kesuksesan. Kehidupan terus berjalan, dan cobalah jadi pribadi yang kompeten dan bisa menghadapi berbagai situasi baik maupun buruk.
Aquarius, Januari 20 - Februari 18
Aquarius adalah tipe zodiak yang selalu stres menghadapi komitmen. Anda tak ingin terikat secara emosional dengan apapun walaupun kadang Anda menyesali kecuekan Anda. Ingatlah bahwa menjalin hubungan dengan orang lain adalah hal yang baik untuk hidup Anda. Jika seseorang tak mau melepaskan Anda, maka Anda sedang bersama dengan orang yang tepat.
Pisces, Februari 19 - Maret 20
Anda butuh beristirahat dan menikmati hidup. Selalu berusaha untuk mentoleransi orang lain dan situasi sosial adalah hal yang penting bagi hidup Anda. Jangan menjauh dari kehidupan sosial, namun tak perlu mencarinya jika Anda tak ingin. Keseimbangan dalam hidup ada di tangan Anda.