Seleb Instagram Berbagi Rahasia Cara Buat Foto Travel yang Keren

Artis Instagram berbagi rahasia, untuk mendapatkan foto traveling yang keren.

oleh Ivana Sitanggang diperbarui 03 Jun 2016, 18:30 WIB
Diterbitkan 03 Jun 2016, 18:30 WIB
Foto Traveling
Artis Instagram berbagi rahasia, untuk mendapatkan foto traveling yang keren.

Liputan6.com, Jakarta Traveling berisi pengalaman, itu pasti. Tapi, yang juga penting, traveling adalah mencari sudut pandang yang paling bagus untuk foto Instagram, benar bukan?

Jadi, bagaimana Anda mendapatkan potret sempurna saat traveling? Seperti dilansir dari Marieclaire.com, Kamis (2/6/2016), bintang Instagram, Olivia Lopez dari Lust for Life berbagi tips untuk menangkap momen sempurna, tanpa perlu menggunakan tongkat swafoto.

1. Rencana matang
Berjalan-jalan di tempat wisata lebih menyenangkan jika tidak terdapat kerumunan para turis yang memenuhi seluruh area. Selain itu, lebih bagus juga untuk mendapatkan foto yang keren, tanpa terlihat orang lain di frame Anda. Karena itu, rencanakan waktu yang sepi pengunjung, sehingga Anda dapat mendapat momen terbaik. Contohnya, Menara Eiffel terlihat lebih sepi (dan lebih bagus di foto) di pagi hari, ketimbang di siang hari.

 

Blissed out in Palawan

A photo posted by Olivia Lopez (@lusttforlife) on

2. Cari cahaya yang bagus
Kunci untuk mendapatkan foto yang memesona adalah pencahayaan yang baik. Setiap kali Anda ingin memotret benda, pastikan matahari menghadap ke arah objek, bukan sebaliknya.

 

Sharing my festival style diary on lusttforlife.com #brfxcoachella

A photo posted by Olivia Lopez (@lusttforlife) on

3. Unduh aplikasi sunting foto
"Orang-orang selalu terkejut ketika tahu bahwa sebagian besar gambar saya yang potret adalah menggunakan ponsel (bukan kamera)" Ungkap Olivia. Padahal dirinya hanya menggunakan aplikasi foto yang membuat gambar lebih indah, contohnya aplikasi VSCO, Snapseed, atau Afterlight.

 

Take a peek of my desert diary ft. @BrazilianFootwear on Lust for Life

A photo posted by Olivia Lopez (@lusttforlife) on

4. Bingkai foto Anda
Bingkai objek yang Anda foto dengan arsitektur, langit biru atau elemen alam lainnya, yang membuat perspektif berbeda pada foto Anda.

 

Taking on the last day of Coachella with @AmericanExpress, thanks for having me as an #AmExAmbassador #AmExAccess

A photo posted by Olivia Lopez (@lusttforlife) on

5. Hidupkan suasana
"Gambar terbaik adalah saat ia mengabadikan suatu momen. Dan saya menemukan beberapa foto terbaik diambil saat momen yang tidak direncanakan" Cerita Olivia. Karena itu, bereksplorasi secara spontan memberikan kesempatan bagi Anda untuk menyerap rincian kota yang Anda datangi.

 

Boule side dreams in @cccorsocomousa. #brfxcoachella

A photo posted by Olivia Lopez (@lusttforlife) on

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya