Liputan6.com, Jakarta Beyonce dikabarkan telah melahirkan bayi kembarnya pada Sabtu (17/6/2017) waktu setempat. Sayangnya, hingga kini Bey belum mempublikasikan bayi kembarnya.
Begitu juga saat mengumumkan kehamilannya, Bey mengunggah foto dirinya dengan perut yang sudah membesar. Publik pun dikagetkan dengan penampakan Bey yang ternyata sudah hamil sekitar lima bulan pada 2 Februari 2017 lewat akun Instagram pribadinya.
Baca Juga
Kala itu, ia memakai celana dalam biru dan bra berwarna maroon. Dalam caption foto yang di-like 11 juta orang tersebut, Beyonce menyebutkan dirinya sedang mengandung anak kembar.
Advertisement
Sejak saat itu, Beyonce tidak segan lagi mengunggah foto dirinya yang sedang mengandung. Beyonce justru terlihat semakin elegan dan cantik, seperti terlihat dalam foto dirinya memakai bodycon dari bahan velvet berwarna hitam.
Di kesempatan lainnya, Beyonce terlihat berpose sambil mengibaskan rambut panjangnya. Di dalam foto tersebut, Beyonce tampak memakai busana tembus pandang yang dibalut lagi dengan jaket hitam bermotif bunga.
Bahkan, Beyonce juga beberapa kali mengunggah foto kebersamaan dirinya dengan sang suami dan putri pertamanya, Blue Ivy. Dalam foto tersebut, Beyonce, Jay Z, dan Blue Ivy terlihat sangat gembira bermain bola.