Liputan6.com, Jakarta Memutuskan hubungan cinta dan berpisah dengan pasangan bukanlah sebuah perkara gampang. Apalagi jika Anda berdua sudah bersama dalam jangka waktu yang lama.
Namun ketika hubungan cinta menjadi semakin sulit tidak peduli seberapa keras Anda mempertahankannya, berpisah bisa menjadi solusi terakhir meskipun kadang-kadang bukan solusi terbaik.
Baca Juga
Sebelum Anda memutuskan hubungan cinta dan berpisah dengan pasangan, ada baiknya Anda mempertimbangkan hal-hal berikut ini, seperti dilansir dari Female Network, Kamis (14/6/2018).
Advertisement
Pikirkan berulangkali dalam jangka waktu yang cukup
Keputusan untuk mengakhiri suatu hubungan cinta tidak boleh dilakukan dengan seenaknya saja. Luangkan waktu Anda dan pikirkan mengapa Anda ingin melakukan ini. Apakah kalian berdua bertengkar? Apakah konflik di antara Anda berdua tidak bisa diperbaiki? Jangan sekali-kali membuat keputusan dalam keadaan marah dan emosional. Sebelum mengakhiri hubungan, berilah waktu pada diri Anda sendiri untuk merenung dan berpikir secara jernih apakah berpisah merupakan solusi terbaik.
Tangani konflik lebih dulu
Jika Anda ingin berpisah karena ada masalah yang terus muncul, berbicaralah serius dengan pasangan Anda. Katakan padanya bagaimana perasaan Anda, tunjukkan cara bagaimana Anda berdua dapat menangani masalah, dan kemudian lihat apakah hubungan Anda akan membaik atau tidak.
Â
Lakukan segala cara untuk memperbaiki hubungan
Hubungan yang sehat bisa terjalin jika dua orang saling berupaya untuk bertahan. Jika hubungan Anda dengan pasangan memanas, lebih dulu lakukan segala cara untuk memperbaikinya. Lakukan apa saja hal yang dapat Anda lakukan untuk membuat semuanya menjadi lebih baik. Bila memang sudah tidak bisa diperbaiki, paling tidak usahakan agar Anda dan pasangan tidak berpisah dengan saling membawa dendam.
Â
Advertisement
Konsisten dengan keputusan Anda
Setelah Anda secara logis membuat keputusan untuk berpisah, jangan mundur dengan membiarkan emosi Anda mengambil alih. Normal jika Anda merasakan kerinduan yang dalam pada kekasih, tetapi tetap rasional, dan jangan plin-plan dengan hal yang sudah Anda putuskan sendiri.
Ana Fauziyah
Â