5 Tempat Wisata Populer Bangka Selatan, Negeri Junjung Besaoh

Di Bangka Selatan, Anda bisa menemukan wisata Batu Belimbing hingga bertemu dengan Dory dan Nemo.

oleh Putu Elmira diperbarui 19 Jul 2019, 16:03 WIB
Diterbitkan 19 Jul 2019, 16:03 WIB
Pantai Tanjung Kerasak
Pantai Tanjung Kerasak (dok.Instagram@tic_basel/https://www.instagram.com/p/BybjaaKlnoT//Devita Nur Azizah

Liputan6.com, Jakarta - Bangka Selatan yang dijuluki sebagai Negeri Junjung Besaoh terkenal akan destinasi wisatanya. Dilansir dari web resmi Bangka Selatan, Junjung Besaoh adalah semboyan masyarakat Bangka Selatan yang memiliki arti cerminan ikatan kekeluargaan dan persaudaraan.

Berbagai destinasi wisata menarik disuguhkan di sini, mulai dari pantai hingga wisata sejarah. Lantas apa saja tempat wisata populer tersebut? Berikut Liputan6.com merangkum dari wisatabangkaselatan.com ke dalam lima destinasi populer di Bangka Selatan pada Kamis, 18 Juli 2019.

1. Pantai Tanjung Kerasak

Pantai yang terletak di Desa Pasir Putih ini menyuguhkan panorama pantai yang mempesona wisatawan.  Pantai ini memiliki pasir halus berwarna putih dengan pemandangan air jernih berwarna kebiruan.

Tak hanya itu, pemandangan batu granit yang berbaris di pinggir pantai membuat daya tarik unik tersendiri. Pengunjung yang datang ke sini dapat menikmati air laut yang segar ataupun berswafoto di sela batu-batu granit yang ada di sekitar pantai.

Fasilitas yang disediakan cukup lengkap mulai dari gazebo, toilet, dan juga musala. Pantai ini dapat ditempuh sekitar 50 menit dari pusat kota Toboali, Bangka Selatan memakai kendaraan roda dua ataupun empat.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini :

2. Batu Belimbing

Batu Belimbing
Batu Belimbing (dok.Instagram@mierdianasyah/https://www.instagram.com/p/BonoL64l210///Devita Nur Azizah

Batu Belimbing menjadi kawasan geowisata Kabupaten Bangka Selatan yang berlokasi di Desa Tanjung Ketapang. Dinamakan batu belimbing karena wisata ini menawarkan keindahan batu granit berukuran besar dengan bentuk menyerupai buah belimbing.

Batu yang terbentuk secara alami ini, termasuk destinasi wisata langka karena hanya terdapat dibeberapa tempat saja seperti Pantai Romodong Belinyu, Pantai Anambas Riau, Ayer Rock Australia dan Sin zhuan Tiongkok.

Momen berfoto seringkali jadi andalan di atas batu dengan bentuk unik tersebut. Pegunjung juga dapat mengabadikan momen indahnya melihat matahari terbenam di batu besar ini. Destinasi wisata ini menempuh jarak sekitar 1,5 km dari pusat kota Toboali, Bangka Selatan.

3. Pulau Kelapan

Pulau Kelapan
Pulau Kelapan (dok.Instagram@tic_baselhttps://www.instagram.com/tic_basel//Devita Nur Azizah

Pulau Kelapan merupakan bagian dari pulau kecil yang tersebar di kawasan Kecamatan Lepar Pongok. Pulau ini menjadi salah satu destinasi pantai yang indah karena sebagai tempat snorkling para wisatawan.

Berbagai keindahan alam bawah laut tersedia disini mulai dari hewan laut hingga panorama terumbu karang. Para pengunjung dapat melihat ikan badut dan ikan royal blue tang yang dipopulerkan lewat sosok ikan Dory dalam film Finding Nemo.

Dinamakan Pulau Kelapan karena pulau ini menjadi pulau yang kedelapan dari berbagai pulau yang ada di Bangka Selatan. Pulau ini dapat menempuh perjalanan selama 1,5 jam dari Pelabuhan Sadai.

4. Benteng Toboali

Benteng Toboali
Benteng Toboali (dok.Instagram@tic_basel/https://www.instagram.com/p/BwcDyXBFdpx//Devita Nur Azizah

Benteng Toboali menjadi salah satu destinasi sejarah yang ada di Bangka Selatan. Benteng ini dibangun pada 1825 sebagai basis pertahanan pemerintah kolonial Belanda.

Berlokasi di bukit dekat pantai yang berada di Kelurahan Tanjung Ketapang, destinasi sejarah ini tak jauh dari pusat kota. Pengunjung dapat mengulik sejarah masa lampau di bangunan ini serta menikmati pemandangan alam yang ada.

Salah satu yang menjadi tempat favorit pengunjung adalah akar pohon ketapang. Pohon ini menjadi spot foto terbaik yang memperlihatkan keindahan akar yang melapasi benteng bersejarah tersebut. Benteng ini juga memperlihatkan panorama Pantai Nek Aji dari atas bukit.

5. Bukit Nenek

Bukit Nenek
Bukit Nenek (dok.Instagram@a.s.darma_/https://www.instagram.com/p/BbZjXsgFC2e//Devita Nur Azizah

Wisata terakhir yang juga jadi tempat populer di Bangka Belitung adalah Bukit Nenek. Wisata ini terletak di Desa Gudang dan menjadi bagian dari Kawasan Taman Wisata Alam Permisan.

Memiliki ketinggian sekitar 380 mdpl membuat tempat ini berbeda dari pemandangan alam biasanya. Pengunjung dapat melihat indahnya hamparan hutan hijau dari atas bukit dan mengabadikan momen indah langka di tempat ini.

Jika tertarik ke tempat ini, Anda akan menempuh jarak sekitar 1,5 jam saat mendaki hingga sampai diatas bukit. Namun, rasa lelah tersebut akan terbayarkan dengan pesona alam yang asri dan sejuk dari Bukit Nenek. (Devita Nur Azizah)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya