HokBen Gandeng Nara Kreatif Sebar Beasiswa bagi Anak Putus Sekolah

Beasiswa dari Hokben itu akan digunakan untuk membiayai program Kejar Paket C di Nara Kreatif.

oleh Asnida Riani diperbarui 10 Des 2019, 22:03 WIB
Diterbitkan 10 Des 2019, 22:03 WIB
Franciska Lucky dan Nezzatullah Ramadhan
Penyerahan bantuan operasional dari HokBen kepada Nara Kreatif, Selasa (10/12/2019) di HokBen Fx Sudirman. (dok. Liputan6.com/Tri Ayu Lutfiani)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Restoran Jepang cepat saji, Hoka-hoka Bento (HokBen) menjalin kerja sama dengan Yayasan Nara Kreatif untuk  membangun pendidikan di Kelurahan Kampung Rambutan, Jakarta Timur. Kerja sama ini merupakan bagian dari Corporate Social Responsibility (CSR) "HokBen Cinta Pendidikan" yang telah diselenggarakan sejak 2001.

"Kami harapkan bisa ikut mendukung pendidikan nasional dengan memberikan kesempatan luas kepada warga di Kelurahan Kampung Rambutan, Kecamatan Ciracas, Jakarta Timur untuk mendapatkan ijazah setara SMA melalui program kejar paket C di Sekolah Nara,"ujar Francisca Lucky, Marketing Communication Group Head PT Eka Bogainti (HokBen).

Kerja sama yang dilakukan tersebut berupa dukungan biaya operasional kepada Sekolah Nara dan beasiswa Kejar Paket C untuk 390 orang. Direktur Utama PT Eka Bogainti, Paulus Arifin, yang diwakili Francisca, memberikan bantuan sebesar Rp690 juta secara langsung kepada Nezatullah Ramadhan, pendiri Nara Kreatif pada Selasa, 10 Desember 2019.

Nara Kreatif merupakan kewirausahaan sosial yang berusaha memberi solusi atas permasalahan angka putus sekolah melalui bisnis pengelolaan lingkungan, yaitu daur ulang sampah kertas. Menurut Nezza, sapaan Nezzatullah, seseorang yang bersekolah di Sekolah Nara diharapkan dapat menjadi anutan bagi orang-orang sekitarnya.

Sekolah yang terletak di Kramat Jati, Jakarta Timur ini selain menyediakan pendidikan gratis bagi anak jalanan atau kurang mampu yang putus sekolah, di sana pun diajarkan bagaimana mendaur ulang kertas. Hasil dari daur ulang tersebut mereka buat menjadi kerajinan kreatif seperti notebook. Nantinya, penjualan dari daur ulang sampah kertas tersebut digunakan untuk biaya opersional kegiatan di sekolah.

Hokben memilih untuk memberikan beasiswa Paket C karena menurut Francisca, jenjang setingkat SMA sudah memiliki kemampuan dan kesiapan untuk terjun di dunia kerja. Dipilihnya Nara Kreatif sebagai mitra pun sebab keduanya memiliki visi yang sama, ialah membawa kebaikan bagi setiap orang. Program kerja sama ini rencananya akan berjalan selama 18 bulan. 

 

 

 

Simak Video Pilihan Berikut Ini:

Berbagi dengan Cinta

Presentasi Nara Kreatif
Pemaparan dari Nezzatullah Ramadhan, founder Nara Kreatif di Hokben Fx Sudirman, Selasa (10/12/2019). (Dok. Liputan6.com/Tri Ayu Lutfiani)... Selengkapnya

HokBen memperkenalkan program CSR-nya melalui slogan "Share to Love" "Love to Share" yang berdasarkan kepada dua pilar,  "Hokben Cinta Pendidikan" dan "Hokben Berbagi dengan Sesama".

Kedua pilar tersebut dipilih karena HokBen percaya pendidikan adalah hal penting yang dapat mengubah kehidupan menjadi lebih baik dan pilar itu sejalan dengan slogan CSR Hokben.

Program CSR dari "HokBen Cinta Pendidikan" di antaranya Beasiswa Anak Petani Vendor Sayur HokBen, Beasiswa Anak Karyawan, dan Kejar Paket C.  Sedangkan "HokBen Berbagi dengan Sesama" memiliki program rutin donor darah dan buka puasa bersama anak yatim.

Restoran siap saji yang berada di bawah naungan PT Eka Bogainti ini berkomitmen menjadi perusahaan yang dapat turut andil dalam membangun masyarakat sekitar.

Sebagai salah satu anggota Asosisasi Perusahaan Sayang Anak Indonesia (APSI), Hokben pun berharap kegiatan belajar mengajar di Sekolah Nara bisa berjalan dengan baik.(Tri Ayu Lutfiani)

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya