4 Benda yang Mampu Usir Cicak dari Rumah

Tak perlu repot dengan cicak yang berkeliaran di rumah Anda. Ada benda-benda yang bisa untuk mengusir cicak. Apa saja?

oleh Henry diperbarui 04 Feb 2020, 22:05 WIB
Diterbitkan 04 Feb 2020, 22:05 WIB
Tembok Rumah
Ilustrasi tembok rumah. (dok. Nino Gulbiani/Unsplash/Adhita Diansyavira)

Liputan6.com, Jakarta - Cicak kadang jadi binatang yang menggaggu bagi sebagian orang. Terlepas dari keuntungannya sebagai predator nyamuk, jika terlalu banyak cicak di rumah justru bisa meresahkan anggota keluarga.

Namun, Anda tak perlu panik mengenai keberadaan cicak. Dilansir dari AsiaOne, Minggu, 2 Februari 2020, empat benda yang muran sangat mudah untuk Anda coba di rumah untuk mengusir cicak. Apa saja?

1. Perangkap Cicak

Anda bisa membuat perangkap cicak sendiri di rumah dengan menggunakan selotip dua sisi. Perkakas kantor seperti salotip bisa Anda dapatkan dengan mudah di toko buku dan alat tulis.

Cara membuatnya cukup mudah. Anda bisa menempelkan plester ini di semua tempat yang biasanya cicak berkeliaran. Jika Anda kurang yakin dengan tempat-tempat yang biasanya cicak muncul di rumah Anda, Anda bisa mencoba menempelkannya di sekitar celah pintu, dekat sampah, dan celah jendela.

2. Kertas Pengusir Tikus

Sama seperti salotip, di beberapa negara ada kertas perekat untuk jebakan cicak. Merek yang beredar pun beraneka ragam di antaranya seperti NTUC dan Giant. Seperti menggunakan selotip, Anda bisa menempelkan kertas lengket ini di beberapa tempat yang sering Anda lihat muncul cicak.

Jika kertas lengket tak cukup ampuh Anda bisa menggunakan produk lain yang berbentuk spray. Pastikan saat Anda sedang menggunakan pembasmi cicak dalam bentuk semprot. Namun, benda tersebut harus jauh dari jangkauan bayi dan anak-anak.

Simak Video Pilihan di Bawah Ini:

3. Kapur Putih

Ilustrasi Kapur Putih
Ilustrasi kapur putih. (dok. Filip Mroz/Unsplash/Adhita Diansyavira)

Selain itu, untuk berjaga-jaga jika selotip dan kertas lengket tak cukup ampuh, Anda bisa mencoba menggunakan kapur putih untuk membasmi cicak. Dengan menggunakan kapur putih, Anda dapat menandai batas semua pintu dan jendela serta pintu masuk lainnya di rumah Anda.

Tanda-tanda ini akan mencegah cicak berkeliaran di rumah Anda. Namun, Anda perlu hati-hati dalam pamakaian kapur apalagi jika di rumah Anda memiliki bayi atau anak-anak. 

4. Gunakan Jala

Jika selotip, kertas lengket atau kapur putih tak cukup, Anda bisa memastikan menutup semua celah rumah Anda dengan jala. Kedengarannya rumit dan tak praktis, tapi  jala tak hanya akan mencegah cicak masuk, tapi juga menghadang nyamuk, lalat, dan tikus.

Semua benda-benda itu mungkin metode yang paling masuk akal dan manusiawi untuk menjaga rumah Anda bebas dari hama. Namun, di balik trik-trik untuk mengusir hama seperti cicak, Anda juga perlu hal yang paling penting, yaitu memperhatikan kebersihan rumah Anda. (Adhita Diansyavira)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya