5 Tips Meningkatkan Kualitas Komunikasi dengan Pasangan Selama Corona Covid-19

Komunikasi dengan pasangan selama pandemi sangat perlu diperhatikan.

oleh Putu Elmira diperbarui 21 Apr 2020, 00:00 WIB
Diterbitkan 21 Apr 2020, 00:00 WIB
Ilustrasi Pacaran
Ilustrasi pacaran (dok. Pixabay.com/Putu Elmira)

Liputan6.com, Jakarta - Menjaga hubungan dengan pasangan selama pandemi corona Covid-19 seperti saat ini ternyata sangat penting untuk diperhatikan. Koneksi ini berharga untuk kesehatan seperti memperkuat sistem imun tubuh.

Dilansir dari Yourtango, Senin, 20 April 2020, untuk tetap terhubung dengan pasangan membutuhkan keterampilan dalam hal komunikasi. Ahli hubungan, Harville Hendrix and Helen LaKelly Hunt menjelaskan lima elemen untuk meningkatkan komunikasi dalam hubungan.

Apa saja tips-tips jitu meningkatkan hubungan selama pandemi corona Covid-19? Yuk, simak rangkuman selengkapnya seperti di bawah ini.

1. Bicara tanpa mengkritik

Coba gunakan pernyataan "Saya" yang memungkinkan kejelasan dan ekspresi perasaan sembari menghindari menyalahkan. Mungkin bermanfaat untuk menjelaskan apa yang Anda coba selesaikan sebelum menggunakan pernyataan ini dengan pasangan Anda.

2. Mendengarkan tanpa menghakimi

Berbicara dari hati membutuhkan keberanian. Hapus penilaian dari penyamaan dan biarkan Anda dan pasangan mengatakan apa yang Anda pikirkan dan rasakan tanpa rasa takut.

3. Terima Perbedaan

Ilustrasi Pasangan
Ilustrasi pasangan (dok. Pixabay.com/Putu Elmira)

Libatkan rasa ingin tahu Anda. Tak ada dua orang atau dua persektif yang sama. Pilih untuk melihat perbedaan-perbedaan ini sebagai kualitas unik, daripada konflik. Jelajahi dan berempati, Anda mungkin akan terkejut dengan apa yang Anda temukan saat berjalan-jalan dengan pasangan Anda.

4. Hapus hal-hal negatif

Apapun yang dialami dengan negatif oleh Anda atau pasangan Anda, menciptakan kegelisahan dan mengganggu perasaan aman. Hal itu dapat memecah hubungan.

5. Ekspresikan hal-hal positif

Dorong pola pikir optimis dengan secara teratur mengekspresikan hal-hal positif kepada pasangan Anda. Misalnya sesederhana ucapan, "Aku sangat menghargaimu ketika ....".

Ketika Anda mengurangi negativitas dan menambahkan hal-hal positif, Anda menciptakan lingkungan yang aman. Tanda hubungan yang sehat adalah kemampuan untuk terhubung kembali dengan cepat satu sama lain setelah konflik muncul dan diselesaikan.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya