Liputan6.com, Jakarta - Pemeran Wonder Woman Gal Gadot mengaku terkejut melihat para perawat di Detroit, Amerika Serikat, berpakaian seperti karakter superhero yang diperankannya saat muncul di acara Good Morning America pada Rabu pagi, 27 Mei 2020.
"Mereka berani, tanpa pamrih, mereka memiliki kekuatan luar biasa, dan mereka menyelamatkan hidup. Anda tahu, mereka pahlawan super," kata pembawa acara T. J. Holmes, seperti dikutip dari JPost.com, Jumat (29/5/2020).
Advertisement
Baca Juga
Acara ini mengambil gambar staf medis di Rumah Sakit Henry Ford Detroit, Michigan. Mereka berpakaian bak pahlawan super, di mana banyak yang mengenakan masker medis Wonder Woman, t-shirt, dan bandana.
Holmes mewawancarai empat anggota staf medis dari rumah sakit yang semuanya mengenakan kaus Wonder Woman. Perawat menjelaskan bahwa pakaian itu dapat membangkitkan semangat bagi pasien, serta mendorong pemakainya sedikit berbeda.Â
'"Terima kasih. Aku salut pada kalia. Semua yang kalian lakukan adalah perbuatan super sesungguhnya," kata Gal Gadot yang bergabung dalam wawancara tersebut secara virtual.
Perawat Menginspirasi
Gadot mengatakan para perawat mempertaruhkan hidup mereka untuk orang lain. Bagi Gadot, perawat adalah benar-benar inspirasi sejati.
Ia juga terkejut mengetahui bahwa atribut Wonder Woman dianggap memberi kekuatan saat berpose dalam posisi defensif dengan Bracelet of Submission berada di dadanya.
"Saya merasa terhormat bisa memerankan karakter ini dan mengetahui bahwa wanita seperti Anda menggunakannya dan menyebarkan cinta," kata Gadot.
Penghargaan yang sama juga disampaikan profesional medis pada Gal Gadot. Ia dinilai menginspirasi anak-anak kecil, baik laki-laki maupun perempuan, bahkan perempuan dewasa.
Advertisement