Berendam di Curug Cipanas Bandung yang Airnya Mengandung Belerang

Air Curug Cipanas berasal dari Gunung Tangkuban Perahu.

oleh Komarudin diperbarui 28 Feb 2021, 16:00 WIB
Diterbitkan 28 Feb 2021, 16:00 WIB
Curug Cipanas
Curug Cipanas jadi salah satu objek wisata yang ramai dikunjungi pengunjung (dok.instagram/curug_cipanas/@https://www.instagram.com/p/BpOQDgSnLy0/Komarudin)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Setelah bergulat dengan aktivitas yang padat selama sepekan, berkunjung ke lokasi wisata jadi salah satu pilihan. Selain bisa berelaksasi dengan suasana alam yang menyejukkan, juga bisa berkumpul bersama keluarga.

Salah satu piliha adalah Bandung. Selain tak menghabiskan waktu tak terlalu lama dalam perjalanan, Bandung juga memiliki beragam objek wisata yang menarik, seperti Curug Cipanas, yang berjarak sekitar satu jam dari pusat kota.

Tempat wisata yang berlokasi di Parongpong, Bandung Barat, Jawa Barat ini, ramai dikunjungi wisatawan domestik dan mancanegara. Mereka menghabiskan waktu dengan suasana alam segar dan pemandangan yang menyegarkan mata.

Berbeda dengan curug lain, Curug Cipanas memiliki ketinggian hanya dua meter sehingga aman untuk keluarga. Tak sedikit anak-anak yang berendam di bawah dengan didampingi orangtua mereka.

Air hangat yang mengalir di curug ini berasal dari Gunung Tangkuban Parahu, sehingga tak mengherankan lokasinya dekat dengan gunung yang terkenal akan legenda Sangkuriang itu. Airnya mengandung belerang yang diyakini bisa mengobati penyakit kulit.

Keberadaan Curug Cipanas berawal dari aliran sungai kecil. Masyarakat sekitar kemudian membuat kolam yang digunakan untuk pemandian yang berbentuk hati. Pengunjung bisa berendam di dalamnya untuk mendapatkan kesegaran.

**Ibadah Ramadan makin khusyuk dengan ayat-ayat ini.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

Tiket Masuk

Curug Cipanas
Curug Cipanas jadi salah satu objek wisata yang ramai dikunjungi pengunjung (dok.instagram/curug_cipanas/https://www.instagram.com/p/BzsVXMbnE2r/Komarudin)... Selengkapnya

Kawasan Curug Cipanas ini terdapat tiga kolam pemandian yang aman bagi warga. Kolam tersebut masing-masing berkedalaman rata rata 50 sampai 70 cm yang dipisahkan oleh bebatuan.

Sebagai objek wisata, lokasi ini dilengkapi dengan fasilitas pendukung, mulai dari warung, saung, musala, kamar bilas. Selain itu, tempat ini juga tersedia lokasi parkir bagi para pengunjung, baik mobil maupun motor

Untuk parkir kendaraan dikenakan biaya Rp10 ribu untuk kendaraan roda empat, sedangkan Rp5 ribu untuk kendaraan roda dua. Bagi mereka yang berkunjung ke Curug Cipanas dikenakan tiket masuk Rp20 ribu per orang.

Jika sebelum pandemi tempat ini buka mulai pukul 06.00--21.00 WIB. Sementara ini, lokasi wisata dibuka mulai pukul 06.00--17.00 WIB.

 

Gempa Bandung dan Pergerakan Sesar

Infografis Gempa Bandung dan Pergerakan Sesar. (Liputan6.com/Abdillah)
Infografis Gempa Bandung dan Pergerakan Sesar. (Liputan6.com/Abdillah)... Selengkapnya
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya