Liputan6.com, Jakarta - Kebakaran yang terjadi di Jalan Kramat Duri, RT 4 RW 2, Bambu Apus, Cipayung, Jakarta Timur, Sabtu (19/4/2014) sekitar pukul 05.30 WIB turut menghanguskan warung remang-remang. Akibat kebakaran itu, 3 pekerja yang berada di dalam warung tewas terbakar.
Kepala Seksi Operasional Suku Dinas Pemadam Kebakaran Jakarta Timur Moelyanto mengatakan, tiga korban tewas itu adalah Tika (25), Yeni (21), dan Dede alias Ade (27). Ketiganya ditemukan tewas terpanggang di kamar mandi.
"Korban ditemukan di dalam kamar mandi warung dan sudah dalam keadaan meninggal akibat terbakar," kata Moelyanto.
Mulyanto mengatakan, korban diduga telat menyadari kebakaran karena sudah tertidur lelap. Mereka baru sadar saat api sudah besar. Akhirnya, mereka terperangkap di dalam bangunan.
"Jadi mungkin sudah sempat bangun, lalu panik dan berkumpul di kamar mandi. Tapi, seharusnya mereka bisa menjebol dinding karena bangunan itu semi permanen," ujar Moelyanto.
Penyelidikan sementara, kebakaran disebabkan adanya korsleting listrik. Petugas sempat kesulitan menjangkau api karena jalan menuju warung sangat sempit. Hanya mobil pedamam kebakaran kecil saja yang bisa masuk.
Alhasil, petugas menyambung selang dari satu mobil ke mobil lainnya. Mengerahkan 5 mobil pemadam kebakaran, petugas berhasil menjinakkan api setengah jam kemudian.
Sementara, ketiga korban meninggal langsung dibawa ke RS Polri untuk diotopsi.
3 Pekerja Tewas di Cipayung Terbakar di Kamar Mandi
Mereka baru sadar saat api sudah besar dan akhirnya terperangkap di dalam kamar mandi.
Diperbarui 19 Apr 2014, 10:41 WIBDiterbitkan 19 Apr 2014, 10:41 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 Energi & TambangHarga Emas Makin Kinclong, Sekarang Sudah Sentuh Segini
9 10
Berita Terbaru
Vergia Septiana Bawa Vastra Indonesia Rilis Koleksi Ied Series saat Momentum Ramadhan
Kerek Penjualan sebelum Lebaran, TVS Kasih Harga Spesial untuk Callisto 110
Pemkot Bekasi Pastikan Kecukupan Logistik Dapur Umum di 8 Kecamatan Terdampak Banjir
Demi Atasi Problem Lini Serang Manchester United, Ruben Amorim Bersiap Rampok Klub Lama
Ada 100 Ribu Kouta Mudik Gratis BUMN 2025, Siapa Minat?
Kumpulan Bacaan Niat dan Doa Zakat Fitrah Lengkap dengan Tulisan Arab, Latin, dan Artinya
Kenali, Mitos dan Fakta Seputar Puasa Ramadan
Tujuan Mempelajari Fiqih: Memahami Hukum Islam untuk Kehidupan Sehari-hari
Kronologi Codeblu Diboikot karena Tuduhan Kue Kedaluwarsa hingga Dugaan Pemerasan
5 Ciri Orang Puasa yang Sia-Sia, Tidak Berguna Ibadah Shaumnya Kata Buya Yahya
Kapolres Ngada Dinonaktifkan, Ini Kasusnya
3 Amalan di Bulan Ramadhan yang Pahalanya Setara Haji dan Umrah