Liputan6.com, Jakarta - Kepala Dinas Pendidikan DKI Jakarta Lasro Marbun berniat mundur dari jabatannya. Padahal Lasro baru menjabat sekitar 6 bulan setelah mantan Kadisdik DKI Taufik Yudi Mulyanto digeser menjadi Kepala Tim Gubernur untuk Percepatan Pembangunan (TGUPP).
Lalu apa kata Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama mendengar keinginan Lasro untuk mundur?
"Pak Lasro, dia bilang sudah tidak tahan (jadi Kadisdik). Dia mengalami stres berat dan ingin dipindahkan," kata pria yang karib disapa Ahok itu di Balaikota Jakarta, Rabu (6/8/2014).
Menurut Ahok, Lasro mengalami kesulitan dalam mengatur anak-anak buahnya di Dinas Pendidikan sehingga ia merasa tidak tahan memegang jabatan Kadisdik. Selain itu, sistem dalam Dinas Pendidikan DKI dinilai telah kacau sejak lama.
Ahok sebenarnya cukup menghargai keputusan Lasro yang telah merampingkan beberapa unit di Dinas Pendidikan DKI. Juga prestasi Lasro yang turut 'menyelamatkan' anggaran pendidikan sekitar Rp 2 triliun dari penggelembungan maupun pemborosan anggaran tahun 2013.
"Orang jujur dan baik memang banyak, tapi yang berani nggak banyak. Anak-anak buahnya, suku dinasnya itu memang terlalu parah semua. Belum tahulah nanti Pak Lasro akan ditaruh di mana," pungkas Ahok. (Yus)
Ahok: Kepala Dinas Pendidikan DKI Stres, Minta Dipindah
Padahal Kadisdik DKI Lasro Marbun baru menjabat sekitar 6 bulan setelah mantan Kadisdik DKI Taufik Yudi Mulyanto.
diperbarui 06 Agu 2014, 14:36 WIBDiterbitkan 06 Agu 2014, 14:36 WIB
Advertisement
Live Streaming
Powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
38 Tips Semangat Pagi untuk Memulai Hari dengan Penuh Energi
Indomobil Group Gandeng PLN Icon Plus Percepat Adopsi Kendaraan Listrik di Indonesia
Survei: Orang Jepang Paling Tak Puas dengan Kehidupan Seks Mereka
Mengenal PET Scan, Uji Pencitraan yang Dilakukan Vidi Aldiano untuk Tahu Kondisi Kanker
Tips Menghindari Bullying: Panduan Lengkap untuk Menciptakan Lingkungan yang Aman
8 Potret Lawas Nissa Sabyan dan Ayus Pasca Isu Selingkuh, Kini Sah Menikah
BFI Finance Sebut 2025 Jadi Tahun Menarik Bagi Industri Pembiayaan
Total Aset ETF Bitcoin Tembus Rp 1.591 Triliun
Link Live Streaming BRI Liga 1 Persebaya Surabaya vs Persija Jakarta, Jumat 22 November 2024 Pukul 15.30 WIB di Indosiar dan Vidio
Menggali Keunikan Kerupuk Melarat, Masuk Daftar Oleh-Oleh Khas Cirebon
YouTube Music Recap 2024 Datang Lebih Awal, Hadir dengan Fitur Interaktif Baru
Prabowo Bawa Oleh-Oleh Investasi Rp 135,2 Triliun dari Inggris