Calon Wamenkeu Mardiasmo Penuhi Undangan Jokowi ke Istana Merdeka

Namun Mardiasmo mengaku masih belum yakin sepenuhnya, dirinya akan dipilih menjadi Wakil Menteri Keuangan.

oleh Silvanus Alvin diperbarui 26 Okt 2014, 16:15 WIB
Diterbitkan 26 Okt 2014, 16:15 WIB
Calon Wamenkeu Mardiasmo Penuhi Undangan Jokowi ke Istana Merdeka
(talentnews.blogspot.com)

Liputan6.com, Jakarta - Jelang pengumuman susunan kabinet pemerintahan Joko Widodo-Jusuf Kalla (Jokowi-JK), beberapa calon menteri mulai berdatangan. Salah satunya Kepala Badan Pengawas Keuangan dan Pembangunan (BPKP) Mardiasmo.

Mardiasmo‎ merupakan calon kuat Wakil Menteri Keuangan. Sebagai salah satu calon menteri, ia mengenakan pakaian yang diminta Jokowi, yaitu kemeja putih dan celana hitam.

"Ya, kabarnya (jadi Wakil Menteri Keuangan), doanya, ya. Insya Allah," tutur Mardiasmo, di Istana Negara, Jakarta, Minggu (26/10/2014).

Mardiasmo tidak banyak bicara kepada awak media. Ia hanya mengatakan, dirinya mendapat undangan dan harus hadir pada 14.00 WIB. Sebab pada pukul 15.00 WIB akan dilakukan briefing.

Namun Mardiasmo mengaku masih belum yakin sepenuhnya, dirinya akan dipilih menjadi Wakil Menteri Keuangan. "Insyaallah, kita belum tahu," tandas Mardiasmo.

Presiden Jokowi sore ini rencananya akan mengumumkan susunan kabinet pemerintahannya, sekitar pukul 16.00 WIB. Namun pengumuman tersebut diundur 1 jam akibat sesuatu hal yang belum diketahui.

Pengumuman kabinet Jokowi ini akan dilakukan di belakang Istana Merdeka, Jakarta Pusat. Sejumlah calon menteri terpilih juga telah hadir di kantor Jokowi itu.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya