Liputan6.com, Surabaya - Kepala Staf TNI Angkatan Laut Laksamana Ade Supandi memberangkatkan 2 kapal, yakni KRI Frans Kaisiepo 367 dan KRI Usman Harun 359 di Dermaga Koarmatim Ujung, Surabaya, Jawa Timur, pagi tadi untuk mengevakuasi AirAsia QZ8501.
Seperti ditayangkan Liputan 6 Siang SCTV, Minggu (4/1/2015), TNI AL mengerahkan 12 kapal perang serta 4 pesawat patroli dan 2 helikopter. Kapal-kapal perang ini dilengkapi teknologi sonar dan radar hingga mampu mendeteksi sinyal dan logam di bawah air.
Bantuan dari negara sahabat juga terus berdatangan. Amerika Serikat kembali mengirimkan kapal USS Forth Worth untuk pencarian pesawat dan evakuasi korban AirAsia QZ8501.
Kini kapal tersebut sudah tiba di Indonesia. Menurut juru bicara Angkatan Laut AS Greg Adams, Amerika telah bekerja bersama dengan tim Indonesia sejak Selasa 30 Desember 2014 lalu. Selain USS Fort Worth, AS juga sudah mengirim kapal USS Sampson dan 3 helikopter Seahawk.
Salah satu helikopter tersebut telah dipakai mengevakuasi 12 dari 30 jenazah korban yang ditemukan. Selain Amerika Serikat, Rusia juga mengirim 40 personel penyelam dan 2 pesawat untuk membantu pencarian dan evakuasi jenazah korban AirAsia. (Dan/Ans)
Evakuasi AirAsia, TNI AL Berangkatkan Lagi 2 KRI
Kedua kapal KRI ini dilengkapi dengan teknologi sonar dan radar yang mampu mendeteksi sinyal maupun logam di bawah air.
diperbarui 04 Jan 2015, 13:56 WIBDiterbitkan 04 Jan 2015, 13:56 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Ketika Gus Miek dan Gus Dur Resah Masa Depan NU, Kisah Pertemuan Dua Wali
OC Kaligis Diperiksa, Sebut Pengacara Ronald Tannur Terkenal Urus Perkara
KAI Daop 9 Jember Pastikan Pilkada 2024 Tidak Ganggu Operasional Kereta Api
Ini Kunci Mendapat Kemuliaan dan Rezeki Lancar Tak Terduga Menurut Syekh Ali Jaber
Polisi Gelar Perkara Truk Tronton Maut di Slipi pada Kamis 28 November 2024
27 Ribu Personel Gabungan Jaga Pilkada Serentak 2024 di Banten
Wamen Dikti Saintek Stella Christie Ingatkan Gen Z Konsekuensi Abaikan Etika Saat Menggunakan AI
Mengapa Bumi Tampak Datar Meski Berbentuk Bulat?
Link Live Streaming Liga Champions Bayern Munchen vs PSG, Sebentar Lagi Tayang di SCTV dan Vidio
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Rabu 27 November 2024
Gugatan Praperadilan Ditolak, Kejagung Lanjutkan Penyidikan Tom Lembong
Aksi 4 Polisi Jalan Kaki 3 Hari Demi Kawal Distribusi Logistik Pilkada di Banggai Terpencil