Liputan6.com, Depok - Pengamanan di ITC Depok, Jawa Barat, pascaledakan terlihat lebih ketat. Semua kendaraan yang memasuki halaman maupun pengunjung diperiksa dengan metal detektor. Di dalam pusat perbelanjaan ini, petugas keamanan juga disebar di setiap sudut untuk menjaga kegiatan perdagangan.
Seperti ditayangkan Liputan 6 Siang SCTV, Selasa (24/2/2015), pengamanan ekstra ketat ini menyusul aksi teror bom yang terjadi di dalam toilet ITC Depok, Senin 23 Februari malam. Sementara lokasi ledakan hingga saat ini masih dipasangi garis polisi dan dijaga petugas.
Senin kemarin sekitar pukul 18.30 WIB sebuah ledakan kecil atau low explosive terjadi di salah satu toilet di lantai UG Mezzanine ITC Depok. Ledakan tersebut berasal dari sebuah kardus mencurigakan yang diduga berisi paket bom.
Meski daya ledak kecil dan tidak menimbulkan kerusakan berarti, polisi yang menerima laporan langsung mengirimkan tim Gegana untuk meneliti bom. Tim Gegana dan Polres Depok yang tiba di lokasi langsung melakukan sterilisasi.
Saat diamankan polisi, benda diduga bom yang menimbulkan ledakan kecil itu berupa kardus warna cokelat. Di dalamnya berisi beberapa benda di antaranya botol air aki, sebuah kaleng bekas cat, batu baterai timer yang telah hancur dan beberapa rangkaian kabel.
Selain kardus kecil itu, rupanya ada benda mencurigakan lainnya diduga bom yang ditemukan di toilet ITC Depok. Paket kedua ukurannya lebih besar dari benda mencurigakan yang sempat menimbulkan ledakan.
Paket mencurigakan itu akhirnya berhasil diamankan setelah tim Gegana berupaya menjinakkan dan memindahkan benda tersebut selama 4 jam. Hingga siang ini belum ada penjelasan resmi dari kepolisian terkait ledakan itu. (Nfs/Sun)
Pascaledakan di Toilet, Pengamanan di ITC Depok Diperketat
Pengamanan ekstra ketat di lakukan di pusat perbelanjaan ITC Depok menyusul aksi teror 2 paket diduga bom yang sempat menimbulkan ledakan.
diperbarui 24 Feb 2015, 13:18 WIBDiterbitkan 24 Feb 2015, 13:18 WIB
Dua petugas keamanan berjaga di depan salah satu pintu masuk Mall ITC Depok, Jawa Barat, Selasa dini hari (24/2/2015). Sebuah ledakan kecil terjadi di Mall ITC Depok pada Senin (23/2/2015). (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Apakah Protein Bisa Mengecilkan Perut Buncit? Profesor IPB Ungkap Manfaat Mengejutkan!
Apa Efek Samping Suntik Putih: Risiko dan Bahaya yang Perlu Diwaspadai
Mepoly Industry Hadirkan Inovasi Tali dan Selang di INAMARINE 2024
Link Live Streaming Liga Inggris Manchester City vs Tottenham Hotspur, Minggu 24 November 2024 Pukul 00.30 WIB di Vidio
Benarkah PPDB Zonasi Dihapus? 6 Fakta Penting yang Perlu Diketahui
Mitigasi Kerawanan Pilkada, Bawaslu Lumajang Gelar Apel Siaga Pilkada 2024
5 Strategi Kemenpar Maksimalkan Pergerakan Wisatawan di Libur Natal dan Tahun Baru 2025
Tangani Kanker Darah, Kemenkes Distribusikan Alat Deteksi Dini ke 10 Ribu Puskesmas
VIDEO: Terlalu Fokus Bercanda, Motor Pemuda Berakhir Nyebur Got
Bila Esok Ibu Tiada Tembus 2 Juta Penonton, Rebut Posisi ke-8 Daftar Film Indonesia Terlaris 2024
Donald Trump Pilih Sosok Ini Jadi Menteri Keuangan AS
Zulhas Optimis Ahmad Ali Sosok Terbaik untuk Memajukan Sulawesi Tengah