Liputan6.com, Jakarta - Saat mengumumkan rencana pernikahannya, putra sulung Presiden Joko Widodo atau Jokowi, Gibran Rakabuming Raka memajang mesin ketik berwarna pink. Ternyata, Gibran mengoleksi lebih dari 1 mesin ketik.
Dalam akun twitter @chilli_pari, Gibran memamerkan koleksi alat ketik zaman dulunya. Selain warna pink, Gibran juga memiliki mesin ketik berwarna merah.
"Seng penasaran karo mesin ketik ku (Yang penasaran dengan mesin ketik saya)," tulis akun @chilli_pari yang merupakan media sosial usaha katering yang dijalankan Gibran, Kamis (16/4/2015).
Sejumlah follower-nya pun menanggapi posting-an mesin ketik itu. Salah satunya akun @MethaRiadi yang menulis, "@Chilli_Pari mesin ketiknya sepertinya berpasangan ya mas?"
Selain itu, ada juga yang menanyakan apakah mesin ketik koleksi Gibran itu masih berfungsi atau tidak. "@Chilli_Pari @kaesangp keren nih mas mesin ketiknya, btw msh berfungsi apa hanya utk pajangan saja Mas...," tulis @jiwaning_ayu.
Sebelumnya, mesin ketik pink bermerek Underwood terlihat mencolok di atas meja tempat Iriana Jokowi bersama Gibran dan calon istrinya Selvi. Saat itu, Gibran mengaku mesin ketik tersebut merupakan koleksi pribadinya.
"Mesin ketik itu koleksi pribadi. Yang pasti ada artinya, tetapi rahasia," kata Gibran di Graha Sabha Buwana Solo, Jawa Tengah, Selasa 14 April. (Mut)
'Pasangan' Mesin Ketik Pink Gibran Jokowi
Gibran memamerkan koleksi alat ketik zaman dulunya. Selain warna pink, Gibran juga memiliki mesin ketik berwarna merah.
diperbarui 16 Apr 2015, 15:38 WIBDiterbitkan 16 Apr 2015, 15:38 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Hasil LaLiga Spanyol Real Madrid vs Atletico Madrid: Tanpa Pemenang, Laga Berakhir Imbang 1-1
Terbelit Permasalahan hingga Nyaris Putus Asa, akan Ringan jika Lakukan Ini Kata UAH
Memahami Kepribadian ESFJ-T: Karakteristik, Kelebihan, dan Tantangan
Kasus Pemerasan Anak Bos Prodia, IPW Apresiasi Putusan Sidang Etik Polri yang Pecat AKBP Bintoro
Beda Jenis Telur, Beda Juga Gizi dan Manfaatnya
Arti Mimpi Melihat Bayi Orang Lain: Tafsir Lengkap dan Maknanya
Menutup-nutupi Aib Saudara, Apakah Mendukung Berbuat Salah? Penjelasan Lugas Buya Yahya
Battle 439 Pebulutangkis Muda di Kejuaraan Klub Mitra PB Djarum 2025, Siapa Jawaranya?
6 Makam Belanda di Kebun Raya Bogor Tertimpa Pohon Tumbang
6 Minuman Rumahan untuk Menurunkan Kadar Asam Urat Secara Alami, Pakai Lemon sampai Timun
Keluak, Racun Mematikan yang Menjelma Rempah Istimewa Nusantara
Mengintip Kemeriahan Milklife Soccer Challenge 2025, Diwarnai Festival SenengSoccer