Liputan6.com, Jakarta - KPK memastikan akan memberi bantuan hukum kepada penyidik Novel Baswedan. Kepolisian menyangka Novel menganiaya pencuri sarang burung walet ketika bertugas di Polresta Bengkulu pada 18 Februari 2004.
"Anggota yang bermasalah hukum selalu kita berikan bantuan," kata Ketua KPK Taufiequrahman Ruki di kantor Kejagung, Jakarta, Senin (4/5/2015).
Wakil Ketua KPK Johan Budi mengatakan Novel adalah salah satu penyidik terbaik di KPK. "Kami akan memberikan bantuan hukum. Sama juga ketika kami memberikan bantuan hukum kepada Pak Abraham Samad dan Pak Bambang Widjojanto," tambah Johan.
Novel belakangan mengajukan praperadilan ke Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Senin (4/5/2015). Kuasa hukum Novel Baswedan yang tergabung dalam Tim Advokasi Anti-Kriminalisasi (Taktis) mengajukan praperadilan atas penangkapan dan penahanan yang dilakukan Polri pada Jumat 1 Mei 2015 dini hari.
Menurut salah satu kuasa hukum Novel, Muji Kartika Rahayu, penangkapan tersebut bukan bertujuan untuk penegakan hukum. Penangkapan dan penahanan Novel didasarkan atas kasus yang disangkakan kepada Novel Baswedan atas nama korban Mulya Johani alias Aan dengan sangkaan Pasal 351 ayat 1 dan 3.
Novel 'dijemput' penyidik Bareskrim Polri di kediamannya, Kelapa Gading, Jakarta Utara, Jumat 1 Mei 2015 sekitar pukul 00.00 WIB. Tindakan ini didasarkan pada status sepupu Anies Baswedan ini yang telah ditetapkan sebagai tersangka sejak 1 Oktober 2012.
Kasus yang disangkakan terjadi kala Novel Baswedan masih berstatus anggota Polri berpangkat inspektur satu. Saat itu menjabat Kepala Satuan Reserse Kriminal Polresta Bengkulu. (Yus)
KPK Pastikan Beri Bantuan Hukum untuk Novel Baswedan
Wakil Ketua KPK Johan Budi mengatakan Novel adalah salah satu penyidik terbaik di KPK.
diperbarui 04 Mei 2015, 17:14 WIBDiterbitkan 04 Mei 2015, 17:14 WIB
Penyidik KPK, Novel Baswedan (kanan) saat berada di gedung Bareskrim Mabes Polri, Jakarta, Sabtu (2/5/2015). Penahanan Novel ditangguhkan setelah ada kesepakatan antara Plt Pimpinan KPK dengan Kapolri. (Liputan6.com/Helmi Afandi)
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Seleksi Kompetensi PPPK 2024, Catat Tanggal Pelaksanaan dan Pahami Materi Ujiannya
Duel Sengit King Kobra 3,5 Meter Vs Ular Piton 1,5 Meter, Siapa yang Menang?
Gaya Mahal Anak-Anak Bobby Nasution Saat Jalan Bareng Jokowi Setelah Unggul Hitung Cepat Pilkada Sumut 2024
Tatkala Sunan Kalijaga Nekat Curi Tongkat Sunan Bonang, Kisah Walisongo
Cara Mengatasi Mata Merah: Panduan Lengkap dan Efektif
350 Quote Pantai Inspiratif untuk Caption Media Sosial
15 Kata-kata Menolak Tawaran Kerja yang Sopan dan Profesional
Menteri Israel Ungkap Rencana Menduduki Gaza dalam Jangka Panjang
Apa Itu Sifilis: Penyakit Menular Seksual yang Perlu Diwaspadai
6 Manfaat Bermain Golf untuk Kesehatan Fisik dan Mental
Habiburokhman Gerindra Bantah Ada 'Partai Cokelat' di Pilkada 2024
Inilah 7 Cara Islam dalam Mengatasi Rasa Takut