Kabareskrim: Alat Canggih Siap Ungkap Prostitusi Artis

Kabareskrim Polri Komjen Pol Budi Waseso menyatakan siap mengungkap prostitusi online yang melibatkan para artis.

oleh FX. Richo Pramono diperbarui 11 Mei 2015, 14:24 WIB
Diterbitkan 11 Mei 2015, 14:24 WIB
Kabareskrim: Alat Canggih Siap Ungkap Prostitusi Artis
Kabareskrim Polri Komjen Pol Budi Waseso menyatakan siap mengungkap prostitusi online yang melibatkan para artis.

Liputan6.com, Jakarta - Kabareskrim Polri Komjen Pol Budi Waseso menyatakan siap mengungkap prostitusi online yang melibatkan para artis. Bahkan, pihaknya akan menggunakan alat canggih untuk memutus jaringan bisnis esek-esek kelas kakap.

"Akan kita perbantukan alat canggih. Saya kesini untuk memberi support dan semangat pengungkapapan prostitusi online," kata jenderal bintang 3 yang karib disapa Buwas itu, Senin (11/5/2015).

Ia menyatakan, telah memerintahkan seluruh jajarannya di seluruh wilayah untuk mengungkap bisnis prostitusi online.  "Kita memang instruksikan seluruh jajaran. Seperti sekarang yang dilakukan. Semua diserahkan ke wilayah-wilayah," ujar Buwas.

Meski satuan cyber crime belum tersedia di tingkat polres, lanjut dia, namun dukungan teknologi akan tetap dilakukan. Teknologi tersebut dapat menjangkau seluruh Indonesia.

"Kita punya jangkauan seluruh indonesia. Polsek terjauh pun akan kita layani. Akan kita manfaatkan peralatan yang ada. Kita bantu jika dibutuhkan."

Meski begitu, Kapolres Jakarta Selatan Kombes (Pol) Wahyu Hadiningrat tidak ingin menguraikan seperti apa teknologi yang diperbantukan Bareskrim Mabes Polri.

"Wah ya nggak bisa kita ungkapkan dong. Kalau mereka tahu kan bahaya, ini rahasia," ucap Wahyu.

Polisi menguak tabir sisi gelap dunia keartisan saat menangkap basah mucikari bernama Robby Abbas alias Obbie di sebuah lobi hotel mewah kawasan Jakarta Selatan, Jumat 8 Mei. Polisi juga mengamankan artis AA yang kedapatan melayani pria hidung belang di salah satu kamar hotel tersebut.

Dari pengakuan Obbie, artis AA dibandrol dengan harga Rp 80 Juta sekali berhubungan badan. Lelaki gemulai itu pun mengaku kepada polisi bahwa ia memiliki 200 pekerja seks dari kalangan dunia hiburan yang dapat dijajakan kepada pria hidung belang. (Mut)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya