Liputan6.com, Jakarta - Pemberlakuan Masyarakat Ekonomi Asean (MEA) yang akan diresmikan pada awal 2016 harus diimbangi dengan perlindungan tenaga kerja. Pengetatan pemberian izin pemutusan hubungan kerja (PHK) dapat berdampak pada kesiapan Indonesia menghadapi bonus demografi yang sedang berlangsung sejak 2012 hingga 2045.
Anggota Komisi IX DPR Irma Suryani mengatakan, perlindungan tersebut tidak hanya sekadar mempersulit tenaga kerja asing bekerja di Indonesia, tetapi juga meminimalisasi pemberian izin PHK yang diajukan ke Pengadilan Perselisihan Perburuhan.
"Pengadilan harus memperketat syarat pemberian izin PHK yang diajukan pengusaha terhadap buruhnya. Karena pemberian izin PHK tersebut dapat berakibat pada bertambahnya jumlah pengangguran, dan berakibat pada bertambahnya beban negara dalam menyediakan lapangan kerja," ujar dia di Jakarta, Selasa (4/8/2015).
Irma menambahkan, bonus demografi yang diterima Indonesia akan memberikan sumbangsih angkatan kerja usia produktif (dari 19-45 tahun) sebanyak 4,5 juta per tahun.
"Karena itu, MEA dan bonus demografi harus dimanfaatkan Indonesia untuk memperkuat ketahanan ekonomi, bukan sebaliknya," pungkas Irma. (Mut)
Jelang MEA, Anggota Komisi IX DPR Minta Izin PHK Diperketat
Pemberlakuan Masyarakat Ekonomi Asean (MEA) yang akan diresmikan pada awal 2016 harus diimbangi dengan perlindungan tenaga kerja.
diperbarui 04 Agu 2015, 17:08 WIBDiterbitkan 04 Agu 2015, 17:08 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Miliarder Jeff Bezos dan Elon Musk Makan Malam Bareng Donald Trump, Bahas Apa?
Program Petani Milenial Dijadikan Bahan Hoaks, Simak Daftarnya
10 Negara yang Diprediksi Bisa Terseret Perang Dunia 3
7 Pernyataan Presiden Prabowo saat Bertemu Ribuan Mahasiswa Indonesia di Mesir, Bahas Makan Bergizi Gratis
6 Tips Rekaman dan Merilis Lagu untuk Platform Musik Digital Ala Alex Kuple, Tetap Produktif sebagai Musisi Independen
Memahami Fungsi Reproduksi: Aspek Penting Kesehatan Manusia
Nawawi Pomolango: Kami Yakin di Kepemimpinan Baru, KPK Akan Makin Kuat
350 Quote Semangat Lucu untuk Menghibur dan Memotivasi Saat Lelah
Saksikan Sinetron Luka Cinta Episode Jumat 20 Desember 2024 Pukul 21.30 WIB di SCTV, Simak Sinopsisnya
Gempa Hari Ini Jelang Akhir Pekan Jumat 20 Desember 2024 di Indonesia: Dua Kali Terjadi
Bungkus Rokok Tanpa Merek Diklaim Bungkam Hak Konsumen
350 Quote Respect untuk Menghargai Diri dan Sesama, Inspiratif Penuh Makna