Liputan6.com, Bengkulu - Puluhan aktivis dari Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) IAIN Bengkulu menggelar aksi penggalangan dana untuk membantu korban bencana kabut asap di Sumatra dan Kalimantan.
Para mahasiswa yang rela berjemur di lampu merah kawasan Simpang Lima Kota Bengkulu itu terlihat mencegat kendaraan yang menunggu lampu merah sambil menyorongkan kardus bertuliskan 'sumbangan untuk korban asap'.
Ketua BEM IAIN Iqbal Arfi mengatakan, aksi yang dilakukan ini serempak di seluruh Indonesia, seluruh uang yang didapat akan dikumpulkan dan disalurkan melalui Forum Komunikasi Manajemen Dakwah Indonesia.
"Inilah yang bisa kami lakukan sebagai bentuk kepedulian kepada saudara kita yang menjadi korban asap di Sumatra dan Kalimantan," ujar Iqbal di Bengkulu 31 Oktober 2015.
Aksi penggalangan ini dilakukan oleh para mahasiswa sejak 28 Oktober lalu atau bertepatan dengan peringatan Sumpah Pemuda.
Tidak kurang Rp 2 juta berhasil dikumpulkan hingga hari ini, rencananya uang itu akan ditransfer pada rekening bersama dan disalurkan ke wilayah yang terdampak kabut asap.
Sementara itu, kondisi kota Bengkulu pada Sabtu malam diguyur hujan lebat. Kabut asap kiriman dari Sumatera Selatan yang menggelayuti Bengkulu pun menghilang.
Demon Lembak, warga Dusun Besar Kecamatan Singaran Pati mengaku gembira melihat langit yang sudah berwarna biru.
"Beberapa bulan ini langit Bengkulu hanya memutih bahkan terlihat pekat, baru hari ini kita bisa melihat birunya langit dan sangat bersih," ujar Demon. (Ron/Nda)
Mahasiswa Bengkulu Galang Dana untuk Korban Asap
Seluruh uang yang didapat akan dikumpulkan dan disalurkan melalui Forum Komunikasi Manajemen Dakwah Indonesia.
diperbarui 01 Nov 2015, 02:12 WIBDiterbitkan 01 Nov 2015, 02:12 WIB
Ratusan mahasiswa di Bengkulu berunjuk rasa menuntut pemerintah menyelesaikan persoalan kabut asap. (Liputan6.com/Yuliardi Hardjo Putro)
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 Liga InternasionalLiverpool Bayar Mahal Kemenangan atas Real Madrid di Liga Champions
8 9 10
Berita Terbaru
KPU: 6 Petugas KPPS Meninggal Dunia saat Bertugas di Pilkada 2024
Smart Goals Adalah Metode Efektif Mencapai Tujuan: Panduan Lengkap
Tips Membeli Rumah di Perumahan: Panduan Lengkap untuk Keputusan Tepat
Intaian Risiko Wabah di Balik Kebiasaan Santap Satwa Liar Seperti Burung Pipit
Cara Mengobati Sakit Tenggorokan Saat Menelan: Panduan Lengkap
BTN Siapkan Rp 80 Triliun Buat KPR FLPP 2025
Ratusan Burung Pipit Mati di Bali, Balai KSDA: Tidak Ada Indikasi Wabah Penyakit
7 Potret Fuji An Liburan di Jogja, Coba Lewati Pohon Beringin Kembar di Alun-Alun
Tips Memilih Granit untuk Teras: Panduan Lengkap Menciptakan Teras Impian
Mengenal Superscript Adalah: Fungsi dan Cara Penggunaannya
Sempat Ramai, Proyek Kripto Besutan Artis Tanah Air Kini Tak Bernilai
Komisi II DPR Soroti Rendahnya Partisipasi Pemilih di Pilkada 2024