Liputan6.com, Jakarta - Polda Metro Jaya menangkap 155 Jakmania atau suporter Persija Jakarta yang diduga terlibat bentrok dalam laga Persija Vs Sriwijaya, di Gelora Bung Karno, Jumat 24 Juni lalu. Namun, ratusan suporter itu tidak ditahan karena kurang bukti.
"Ada 155 suporter, siang ini rencananya akan kita pulangkan, kita panggil orangtuanya kita bina. Karena memang dari barang bukti dan alat bukti memang tidak cukup, untuk perbuatan pidananya belum kita ketemukan," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Awi Setiyono, di RS Polri, Jakarta, Sabtu (25/6/2016).
Para suporter yang ditangkap mayoritas ABG. Saat diperiksa, tidak ditemukan senjata tajam.
Awi menuturkan saat terjadi bentrok, para suporter ini melempar batu, botol plastik, dan helm.
"Kebanyakan batu-batu bahkan saking brutalnya apa yang ada di depan mereka, helm pun dilempari semua," jelas Awi.
Awi menuturkan, pemicu bentrok kemarin malam disebabkan kalahnya Persija atas Sriwijaya. Kericuhan sudah mulai terjadi pada saat pertandingan memasuki menit ke-75.
Tak Cukup Bukti, Polisi Pulangkan 155 Jakmania
Para suporter yang ditangkap mayoritas ABG. Saat diperiksa, tidak ditemukan senjata tajam.
diperbarui 25 Jun 2016, 17:22 WIBDiterbitkan 25 Jun 2016, 17:22 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Basarah Cerita Bahwa Anies Sudah Masuk Bursa Cagub PDIP Sebelum Ahok Gabung Partai
Rumah Benjamin Netanyahu Dilempari 2 Granat, Pihak Keamanan Buru Pelaku
Ridwan Kamil soal Didukung Komunitas Tionghoa: Ini Membesarkan Hati
Digelar di Makassar, Honda Culture Indonesia Tampilkan Mobil Modifikasi Terbaik
Mengenal Keunikan Tiwul, Kuliner Tradisional Pengganti Nasi
Daftar Instansi Pusat yang Sudah Umumkan Hasil SKD CPNS 2024
Bersama Elon Musk, Donald Trump Saksikan Laga Utama Ultimate Fighting Championship
Apa Arti Kata Adios? Ungkapan Perpisahan dalam Bahasa Spanyol
Reaksi Hanggini Main Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu Bareng Ajil Ditto: Kenal Sejak Kecil, Chemistry Aman
Manchester United Dapat Pesaing Rekrut Pengganti Casemiro
Profil Gunawan Dwi Cahyo, Bek Berbakat yang Menjadi Sorotan di Sepak Bola Indonesia
Hendak Berangkat Kerja, Uang Ratusan Dolar Milik Pria Dijambret di Kembangan Jakbar