Liputan6.com, Kediri: Pelaksanaan penerimaan siswa baru di Sekolah Menengah Pertama Negeri 3 Kota Kediri, Jawa Timur, Senin (28/6), berlangsung ricuh. Ratusan orangtua siswa berebut formulir pendaftaran. Sebagian yang tak mendapat formulir marah-marah dan memrotes panitia. Sebab sudah sejak pagi antre, malah tak menerima satu lembar pun.
Awalnya pelaksanaan pengambilan formulir berjalan lancar. Satu per satu peserta dipanggil sesuai nomor urut. Namun ketika formulir tinggal sedikit dan takut kehabisan, orangtua siswa saling dorong dan berebut untuk bisa mendapatkan formulir.
Beberapa kali petugas berusaha menghentikan pembagian dan meminta tertib. Tapi hasilnya nihil. Orangtua tetap berebutan. Sementara pihak sekolah hanya bisa membagikan formulir sesuai yang diberikan Dinas Pendidikan Kota Kediri sebanyak 400 lembar. Belakangan pihak sekolah meminta ke Dinas Pendidikan Kota Kediri agar lembar formulir ditambah lagi 400 lembar.(AIS)
Awalnya pelaksanaan pengambilan formulir berjalan lancar. Satu per satu peserta dipanggil sesuai nomor urut. Namun ketika formulir tinggal sedikit dan takut kehabisan, orangtua siswa saling dorong dan berebut untuk bisa mendapatkan formulir.
Beberapa kali petugas berusaha menghentikan pembagian dan meminta tertib. Tapi hasilnya nihil. Orangtua tetap berebutan. Sementara pihak sekolah hanya bisa membagikan formulir sesuai yang diberikan Dinas Pendidikan Kota Kediri sebanyak 400 lembar. Belakangan pihak sekolah meminta ke Dinas Pendidikan Kota Kediri agar lembar formulir ditambah lagi 400 lembar.(AIS)