Panglima TNI: Abu Sayyaf Bawa 3 WNI yang Diculik ke Filipina

Kelompok separatis asal Filipina itu menculik tiga nelayan Indonesia.

oleh Ady Anugrahadi diperbarui 26 Jan 2017, 08:10 WIB
Diterbitkan 26 Jan 2017, 08:10 WIB
Panglima TNI Jendral Gatot Nurmantyo
Panglima TNI Jendral Gatot Nurmantyo

Liputan6.com, Jakarta Panglima TNI Jendral TNI Gatot Nurmantyo mengatakan, penculikan tiga nelayan Warga Negara Indonesia (WNI) oleh kelompok Abu Sayyaf dilakukan di laut Malaysia.

"Yang jelas penculikan hampir semuanya diculik di laut Malaysia, lalu di bawa ke Filipina," kata Gatot di Markas Divisi Infanteri 1/ Kostrad Cilodong, Rabu 25 Januari 2017.

Kelompok separatis asal Filipina itu menculik tiga orang nelayan.

Ketiga WNI yang diculik adalah Subandi bin Sattu (47) nomor paspor AS515571 asal Kabupaten Bulukumba, Sulawesi Selatan.

Lalu Hamdan bin Salim (29) nomor paspor AR413790 asal Pulau Selayar, Sulsel, dan Sudarling bin Samansung (26) nomor paspor A4034382 asal Pulo Bembe, Sulawesi Barat.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya