Liputan6.com, Jakarta - PT KAI Jabodetabek (KCJ) mencatat terjadi kenaikan jumlah penumpang KRL sebanyak lima kali lipat dibanding pekan lalu di Stasiun Juanda pada Sabtu (11/2/2017). Kenaikan ini bertepatan dengan aksi 112 yang digelar di Masjid Istiqlal, Jakarta Pusat.
"Hingga pukul 16.00 wib tercatat volume penumpang di Stasiun Juanda mencapai sekitar 79.000 penumpang, jumlah tersebut meningkat lima kali lipat dari volume penumpang pada waktu yang sama di hari Sabtu biasanya," ujar VP Komunikasi PT KCJ, Eva Chairunisa dalam keterangan tertulisnya.
Dia mengatakan, PT KCJ telah mengoperasikan dua rangkaian KRL tambahan untuk mengakomodir kebutuhan masyarakat yang akan menggunakan KRL usai aksi 112 di Masjid Istiqlal dan sekitarnya.
"PT KCJ mengoperasikan dua rangkaian KRL tambahan untuk lintas Bogor dan Bekasi.Dua KRL tambahan tersebut telah diberangkatkan menuju Jakarta Kota pada pukul 14.50 WIB dan selanjutnya akan melayani rute Jakarta Kota - Bogor dan Jakarta Kota - Bekasi," kata Eva.
Dengan begitu, sambung Eva, perjalanan KRL hari ini bertambah menjadi 888 perjalanan dari biasanya 886 perjalanan per hari. Untuk memaksimalkan pelayanan usai aksi 112 di Masjid Istiqlal, PT KCJ mengoperasikan enam perangkat loket mobile tambahan di Stasiun Juanda.
"Selain itu sejumlah petugas loket, kebersihan, pelayanan dan pengamanan juga ditambah dua kali lipat dari biasanya," Eva memungkas.
Penumpang KRL di Stasiun Juanda Naik 5 Kali Lipat saat Aksi 112
Kenaikan jumlah penumpang KRL sebanyak lima kali lipat ini bertepatan dengan aksi 112 yang digelar di Masjid Istiqlal.
diperbarui 11 Feb 2017, 19:31 WIBDiterbitkan 11 Feb 2017, 19:31 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Dugaan Korupsi di Bank Pemerintah, Kredit Modal Kerja Rp2 Miliar Digelapkan
Kisah Gus Maksum Sembuhkan Pemabuk Hanya dengan Sepucuk Surat, Karomah Wali
Semeru, Gunung Tertinggi Jawa yang Menyimpan Misteri
Tidak Melulu Putih Ini Warna-Warna Petir
Relawan Prabowo Dukung Isran Noor, Kode IKN Lanjut?
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Sabtu 23 November 2024
Melihat Desa Kecil di NTB yang Membangkitkan Harapan Hutan Bakau
Pertama di Asia, Hotel Berkonsep Storytelling Resmi Dibuka di Jakarta
Survei PUSKAPI, Banyak Warga Musi Banyuasin Belum Tahu Ada Pilkada Sumsel 2024
Waktu Terbaik Sholat Taubat, Lengkap dengan Bacaan Dzikir dan Doanya
Maruarar Sirait: Jokowi dan Prabowo Hanya Dukung Ridwan Kamil di Pilkada Jakarta
Jelajah Keunikan dan Pesona Pulau Tikus Bengkulu