Polda: Pembunuh Gadis 13 Tahun di Cengkareng Orang Dekat

Gadis berinisial A ditemukan tewas dengan kondisi mengenaskan di rumahnya di Cengkareng, Jakarta Barat.

oleh Nafiysul Qodar diperbarui 06 Jun 2017, 08:19 WIB
Diterbitkan 06 Jun 2017, 08:19 WIB
Ilustrasi Pembunuhan Wanita (3)
Ilustrasi Pembunuhan Wanita

Liputan6.com, Jakarta - Polisi telah mengantongi identitas pembunuh sadis remaja berinisial A di rumahnya di kawasan Cengkareng, Jakarta Barat. Pembunuh gadis berusia 13 tahun itu melarikan diri ke Lampung.

"Pelaku ini lari ke Lampung ya. Sedang kita buru, sedang kita cari. Kita sudah dapat identitasnya, akan segera kita tetapkan (tersangka)," ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Raden Prabowo Argo Yuwono di kantornya, Jakarta, Senin 5 Juni 2017.

Namun Argo enggan menyebutkan inisial terduga pelaku. Yang pasti, pelaku pembunuhan tersebut merupakan orang dekat korban dan keluarganya.

"Iya, orang dekat. Ya temanlah di situ. Minimal mengetahui lah," tutur dia.

Polisi belum bisa memastikan apakah korban sempat diperkosa pelaku sebelum dibunuh atau tidak. Penyidik belum mendapatkan hasil visum yang dilakukan tim dokter forensik.

"Ini masih pendalaman. Nanti dokter forensik yang lebih tahu, apakah itu diperkosa dulu atau dibunuh dulu," kata Argo.

Gadis berinisial A ditemukan tewas dengan kondisi mengenaskan di rumahnya Jalan Safir Nomor 120, RT 03 RW 07, Kedaung Kaliangke, Cengkareng, Jakarta Barat, Sabtu petang, 3 Juni 2017.

Jenazah gadis 13 tahun itu pertama kali ditemukan oleh kakeknya dalam kondisi kaki dan leher terikat. Beberapa tetangga sempat mendengar suara minta tolong sebelum A ditemukan tak bernyawa.

 

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya