Kronologi Peluru Terjang Ruang Anggota DPR Gerindra di Lantai 16

Anggota DPR tengah menerima dua orang tamu saat peluru menerjang melalui jendela.

oleh Ika DefiantiLiputan6.com diperbarui 15 Okt 2018, 17:26 WIB
Diterbitkan 15 Okt 2018, 17:26 WIB
Penembakan Senjata Api
Ilustrasi Foto Penembakan (iStockphoto)

Liputan6.com, Jakarta - Dua ruang kerja anggota DPR diduga terkena tembakan, Senin (15/10/2018). Dua ruangan itu masing-masing terletak di lantai 13 dan 16, Gedung Nusantara I, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat.

Kejadian tersebut terjadi sekitar pukul 14.30 WIB. Anggota Fraksi Gerindra, Wenny Warouw, yang menempati lantai 16 menyatakan ia tengah menerima tamu saat peristiwa terjadi.

Saat itu, Wenny baru mengobrol selama 2 sampai 3 menit dengan dua tamunya. Tiba-tiba ada ledakan dari kaca dan menimbulkan pecahan.

Bahkan plafon ruangan tersebut tampak bocor atau terlihat lubang. Wenny mengaku saat kejadian hanya mendengar satu kali suara tembakan dan tamu yang datang berteriak meminta agar semua yang ada di ruangan untuk tiarap.

"Kemudian dia lihat ada bocor di plafonnya, saya disuruh tiarap. Itu singkatnya," kata Wenny di Kompleks Parlemen, Jakarta Pusat, Senin (15/10/2018).

Usai peristiwa terjadi, dia melihat keadaan sekitar. Wenny menyebut peluru melintas 10 sentimeter di atas kepala salah satu tamunya.

 

Arah Asal Tembakan

Wenny menduga peluru tersebut datang dari arah sebelah gedung Kompas yang terletak di seberang gedung DPR.

"Mungkin dari sebelah gedung Kompas pelurunya datang. Dan tembusan ke plafonnya itu sempurna banget jadi betul-betul tembakan yang profesional," ucapnya.

Saksikan video pilihan di bawah ini

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya