Sejumlah Rute Transjakarta Masih Dialihkan Akibat Banjir

Semua modifikasi bersifat situasional dan layanan akan beroperasi normal kembali setelah pembersihan selesai dilakukan.

oleh Ika Defianti diperbarui 26 Feb 2020, 10:33 WIB
Diterbitkan 26 Feb 2020, 10:33 WIB
Begini Suasana Banjir di Kawasan Grogol
Bus transjakarta terendam banjir di Jalan Raya Daan Mogot, Jakarta, Rabu (1/1/2020). Hujan yang turun saat malam pergantian tahun baru 2019-2020 menyebabkan sejumlah titik jalan terputus di kawasan Grogol terendam banjir. (merdeka.com/Imam Buhori)

Liputan6.com, Jakarta - PT Transportasi Jakarta (Transjakarta) masih melakukan rekayasa rute sekitar Pulogadung dan Tanjung Priok. Hal tersebut akibat masih diadakannya pembenahan separator yang terimbas banjir.

"Layanan Transjakarta baik bus rapid transit (BRT), non BRT dan Mikrotrans sudah mulai beroperasi normal kembali," kata Kepala Divisi Sekretaris Korporasi dan Humas Nadia Diposanjoyo dalam keterangan tertulis, Rabu (26/2/2020).

Berikut layanan yang beroperasi dengan modifikasi sebagai berikut:

- Koridor 2 rute Pulogadung-Harmoni, tidak melewati Halte Bermis, Pedongkelan, dan Cempaka Timur. Sementara arah sebaliknya bus tidak melewati Halte Pedongkelan dan Halte Bermis.

- Koridor 10 rute Tanjung Priok-PGC, untuk arah PGC untuk sementara tidak melewati Halte Yos Sudarso Kodamar, Cempaka Mas, dan Cempaka Putih dan halte yang tidak melayani yakni Cempaka Mas.

Kemudian arah Tanjung Priok dari PGC melewati jalur reguler-di Cempaka Putih keluar Jalur-naik Flyover Cempaka Mas-pelayanan kembali di Halte Kodamar-lanjut halte ujung Tanjung Priok.

Selain itu rekayasa Mikrotrans Jaklingko yang beroperasi dengan modifikasi rute:

1. Jak 24 rute Senen-Kelapa Gading-Pulogadung2. Jak 60 rute Kelapa Gading-Sunter Kemayoran3. Jak 61 rute Pulogadung-Cempaka Putih 4. Jak 02 rute Kampung Melayu-Duren Sawit5. Jak 17 rute Pulogadung-Senen6. Jak 59 rute Rawamangun-Rawa Sengon7. Jak 40 rute Pulogebang-Taman Harapan Baru8. Jak 85 rute Bintara-Cipinang Indah9. Jak 05 rute Semper-Rorotan.

"Semua modifikasi ini bersifat situasional. Semua layanan akan beroperasi normal kembali setelah pembersihan selesai dilakukan," jelas Nadia.

 

Saksikan video pilihan di bawah ini:

Banjir Rendam Jakarta

Sebelumnya, hujan deras yang mengguyur sejak Selasa (25/2/2020) dini hari WIB membuat sejumlah wilayah di Jakarta kembali banjir.

Mengutip dari akun instagram TMC Polda Metro, banjir terjadi di wilayah Semanan, Jakarta Barat, dengan ketinggian 30 sampai 40 cm.

Banjir juga terjadi Jalan Swadaya, Kelurahan Cempakan Baru, Jakarta Pusat dengan ketinggian air mencapai 60 cm. Sementara di Jalan Satria Raya, Grogol, Jakarta Barat, kendaraan jenis sedan diimbau tidak melintas karena ketinggian air sekitar 30 sampai 50 cm.

Selain Jakarta, sejumlah wilayah di Bekasi, Jawa Barat, juga terendam banjir. Seperti di Perumahan Jatimulya Regency dengan ketinggian air mencapai 60 cm. Banjir juga terjadi di Perumahan Mutiara Gading Timur, Bekasi Timur.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya