Ibu di Bogor Ditemukan Tewas dalam Sumur, Korban Pembunuhan?

Korban sempat hilang sejak dua hari lalu dan dicari oleh pihak keluarga. Ternyata saat dicari, korban ditemukan sudah meninggal dunia di dalam sumur belakang rumahnya sekitar pukul 09.00 WIB.

oleh Achmad Sudarno diperbarui 03 Nov 2020, 14:05 WIB
Diterbitkan 03 Nov 2020, 14:04 WIB
Ibu di Bogor ditemukan tewas dalam sumur (Achmad Sudarno/Liputan6.com).
Ibu di Bogor ditemukan tewas dalam sumur (Achmad Sudarno/Liputan6.com).

Liputan6.com, Jakarta - Atiqotul Mahya ditemukan meninggal dunia di dalam sumur dekat rumahnya di Jalan Citatah Dalam, Desa Ciriung, Kecamatan Cibinong, Kabupaten Bogor, Selasa (3/11/2020).

Korban sempat hilang sejak dua hari lalu dan dicari oleh pihak keluarga. Ternyata saat dicari, jasad korban ditemukan sudah meninggal dunia di dalam sumur belakang rumahnya sekitar pukul 09.00 WIB.

"Ditemukan oleh suaminya sendiri waktu mau ngecek pipa. Karena air yang disedot dari sumur ga naik ke torn," kata Edi Miswara, tetangga korban, Selasa.

Saat membuka tutup sumur, suaminya betapa kaget ketika melihat sosok tubuh manusia tengah mengambang di dalam sumur.

Suaminya semakin syok setelah mengetahui dari ciri-ciri pakaiannya adalah sosok istri tercintanya yang hilang selama dua hari.

"Selanjutnya jasad korban dikeluarkan dari dalam sumur oleh tim SAR gabungan," kata Edi.

Guna penyelidikan kepolisian, jasad korban langsung dibawa ke Rumah Sakit Polri Kramatjati Jakarta untuk dilakukan otopsi.

Sebelum hilang pada Minggu (1/11/2020) sekitar pukul 21.30 WIB, Edi mengaku sempat melihat korban pulang ke rumahnya usai mengikuti peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW di musala tak jauh dari rumahnya. Sementara suaminya, menjadi panitia acara sehingga masih tetap berada lokasi.

"Saya lihat si bunda pulang ke rumahnya buka gerbang sambil menggendong anaknya yang masih kecil. Anak satunya lagi jalan kaki," kata dia.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

Belum Bisa Dipastikan

Sekitar satu jam kemudian, ia mendengar suara teriakan seorang perempuan sebanyak dua kali dari arah belakang rumah Edi. Ia sempat berlari ke dapur agar bisa mendengar suara itu lebih jelas yang berasal dari rumah korban.

"Pas di dapur, kok ga ada suara lagi korban. Karena posisi suaranya ada di belakang rumah saya," ungkapnya.

Saat itu, ia mengaku tidak memiliki firasat akan terjadi sesuatu menimpa tetangganya itu. Sebab, ia tidak melihat orang tak dikenal masuk ke dalam rumah korban.

"Engga lihat. Suara teriakan itu juga kaya perempuan lagi berantem gitu," kata dia.

Kasubag Humas Polres Bogor AKP Ita Puspitalena mengatakan, belum bisa memastikan penyebab kematian korban. Polisi masih menunggu hasil otopsi yang dilakukan dokter forensik RS Kramatjati.

"Masih penyelidikan ya, dan menunggu hasil otopsi," ujar Ita. 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya