Wali Kota Tidore Kepulauan Capt Ali Ibrahim Terima Penghargaan Youth Awards 2021

Ali menyampaikan bahwa penghargaan yang diraihnya itu untuk masyarakat Maluku Utara, khususnya Tidore Kepulauan.

oleh Liputan6.com diperbarui 14 Nov 2021, 12:40 WIB
Diterbitkan 14 Nov 2021, 11:33 WIB
Tidore
Walikota Tidore Kepulauan menerima Penghargaan sebagai Kepala syahbandar pertama yang menjadi Walikota, penghargaan di serahkan oleh Direktur Lembaga Prestasi Indonesia Paulus Pangka di auditorium Gedung Perpustakaan nasional . sabtu (13/11/2021). (Ist)

Liputan6.com, Jakarta Wali Kota Tidore Kepulauan, Provinsi Maluku Utara Capt Ali Ibrahim meraih penghargaan Youth Awards 2021 dari Lembaga Prestasi Indonesia Dunia dan Hiapolo Filantropi Indonesia.

Ali Ibrahim meraih penghargaan kategori Kepala Syahbandar Pertama yang menjadi wali kota, dan diterima langsung di Gedung Perpustakaan Nasional, Jakarta, Sabtu 13 November 2021.

Ali menyampaikan bahwa penghargaan yang diraihnya itu untuk masyarakat Maluku Utara, khususnya Tidore Kepulauan.

“Semoga apa yang diraih hari ini semakin memotivasi untuk terus berkarya bagi masyarakat di Kota Tidore dan Maluku Utara umumnya,” katanya dalam keterangan tertulisnya.

Disamping itu, penghargaan dari Lembaga Prestasi Indonesia Dunia ini juga menjadi motivasi untuk dirinya terus mengabdi untuk daerah, dan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

“Semoga jejak langkah ini menjadi motivasi dan semangat mengabdi bagi seluruh kawan-kawan lainnya, Insha Allah saya terus mengabdi untuk Maluku Utara kedepan. Saya akan terus berkarya dan mengharap dukungan untuk saya melangkah menjadi Gubernur Malut 2024,” tegasnya.

 

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Tetap Profesional dalam Bekerja

Khusus bagi para Syahbandar diseluruh Indonesia, Wali Kota Tidore dua periode ini mengimbau agar tetap profesional dalam bekerja, ikhlas dan bertanggungjawab.

“Jika punya mimpi menjadi kepala daerah, harus benar-benar memahami kebutuhan dan kegelisahan dari masyarakat itu sendiri,” ucapnya.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya