Pengalaman Nusron Naik Hercules Saat ke Akmil: Saya Zikir Terus

Nusron memuji pesawat yang ditumpanginya itu. Dia merasa nyaman saat penerbangan menuju Magelang.

oleh Tim News diperbarui 30 Okt 2024, 16:53 WIB
Diterbitkan 30 Okt 2024, 16:53 WIB
Anggota Partai Golkar Nusron Wahid menyambangi kediaman Prabowo di Jalan Kertanegara, Jakarta Selatan, pada Selasa (14/10/2024).
Anggota Partai Golkar Nusron Wahid menyambangi kediaman Prabowo di Jalan Kertanegara, Jakarta Selatan, pada Selasa (14/10/2024). (Liputan6.com/Hiysam Adyatma)

Liputan6.com, Jakarta - Menteri Agraria dan Tata Ruang (ATR) Nusron Wahid punya pengalaman sendiri saat menumpangi pesawat C-130J Super Hercules A-1340 milik TNI Angkatan Udara ketika hendak berangkat retreat ke Akmil, Magelang beberapa waktu lalu. Nusron sampai terus berzikir saat penerbangan menuju Jawa Tengah itu.

Mengenai ini, Nusron mengaku memang kerap berzikir saat situasi apapun.

"Saya zikir dimana saja, saya zikir terus," kata Nusron ditemui di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (30/10/2024).

Politisi Golkar ini memuji pesawat yang ditumpanginya itu. Dia merasa nyaman saat penerbangan.

"Enak, bagus," ucap Nusron.

"Saya kalau ada waktu senggang memang zikir tidak hanya di Hercules," sambungnya.

Ketika menjabat Kepala BNP2TKI, Nusron mengaku juga sudah berulang kali menaiki Hercules saat menjemput TKI.

"Enggak, udah berkali-kali juga dulu kan waktu jemput TKI kan saya naik hercules," pungkasnya.

 

Para Menteri Naik Pesawat Hercules Ikut Retreat Akmil

Menteri Komunikasi dan Digital Meutya Hafid menceritakan momen para menteri kabinet Merah Putih naik pesawat Hercules saat bertolak ke Magelang, Jawa Tengah, untuk mengikuti retreat di Akademi Militer (Akmil).
Menteri Komunikasi dan Digital Meutya Hafid menceritakan momen para menteri kabinet Merah Putih naik pesawat Hercules saat bertolak ke Magelang, Jawa Tengah, untuk mengikuti retreat di Akademi Militer (Akmil). (Foto: Akun Instragram @meutya_hafid).

Sebelumnya, jajaran menteri di Kabinet Merah Putih bertolak ke Magelang, Jawa Tengah pada hari ini, Kamis (25/10) lalu. Berbeda dari biasanya, para pembantu presiden berangkat menumpangi pesawat C-130J Super Hercules A-1340 milik TNI Angkatan Udara.

Terbang naik Hercules membuat para pejabat tinggi negara  merasa tegang. Bahkan, tak sedikit mereka sampai berdoa cukup kencang.

Semua menteri bakal digembleng Presiden Prabowo Subianto di Akademi Militer, Magelang. Mereka berangkat tanpa ajudan maupun pendamping.

"Ya seluruh menteri menuju Adi Sutjipto sengan hercules. Kami sudah mendarat. Alhamdulillah," kata Menteri Komunikasi dan Digital, Meutya Hafid kepada wartawan, Kamis,25 Oktober 2024.

"Saya dengar banyak yang doa nya agak kencang suaranya. Semua tanpa ajudan atau pendamping," sambungnya.

 

Nusron Tak Berheti Berzikir

Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden RI Gibran Rakabuming Raka menghadiri retreat hari pertama Kabinet Merah Putih di Akademi Militer (Akmil) Magelang, Jawa Tengah, Jumat. (Dok: PCO)
Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden RI Gibran Rakabuming Raka menghadiri retreat hari pertama Kabinet Merah Putih di Akademi Militer (Akmil) Magelang, Jawa Tengah, Jumat. (Dok: PCO)

Salah satu menteri yang sampai berzikir Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), Nusron Wahid. Ia sampai tak berhenti berzikir menaiki pesawat militer.

"Banyak (yang tegang), samping saya nusron wahid tidak berhenti zikir," ungkap Meutya yang duduk disamping Nusron.

Sebagai mantan jurnalis perang, Meutya sudah terbiasa menaiki pesawat Hercules. Meutya sendiri bisa tidur pada keberangkatan ke Magelang kali ini.

"Alhamdulillah saya bisa tidur waktu jurnalis sudah pernah ke Aceh," ucapnya.

 

 

Infografis Jurus Pemerintahan Prabowo - Gibran Capai Pertumbuhan Ekonomi 8 Persen. (Liputan6.com/Abdillah)
Infografis Jurus Pemerintahan Prabowo - Gibran Capai Pertumbuhan Ekonomi 8 Persen. (Liputan6.com/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya