Sekitar 8 ribu warga negara Indonesia (WNI) overstayer masih berada di pengungsian Arab Saudi. Wakil Ketua DPR Priyo Budi Santoso menduga ada kesengajaan untuk menelantarkan akibat persengkokolan makelar dengan pejabat di sana.
"Saya dapat penjelasan, ada faktor yang di luar perkiraan kita. Pejabat Arab Saudi tidak berniat untuk selesaikan masalah ini. Jangan-jangan ini disengaja. Persoalan makin rumit karena ada permainan di bawah meja antara makelar dan pejabat Arab Saudi setempat," kata Priyo di Gedung DPR, Jakarta, Jumat (8/11/2013).
Priyo pun meminta pemerintah reaktif menyelamatkan saudara sebangsa yang terlantar di negeri asing. Tak hanya itu, dalam waktu dekat, Priyo mengatakan akan meminta bantuan Kedubes Arab untuk menolong para WNI overstayer
"Saya minta kesediaan Dubes Arab di sini sebagai sahabat, tolong berikan pesan dan bantuan," tandas Priyo.
Presiden SBY sendiri telah memerintahkan Menko Kesra Agung Laksono, Menko Polhukam Djoko Suyanto dan Menlu Marty Natalegawa untuk melakukan langkah evakuasi bagi ribuan WNI overstayer yang terlantar di Arab Saudi.
"Kemarin, 7 November 2013, para menteri terkait telah saya instruksikan untuk secara serius menangani WNI yang overstay di Saudi Arabia," tulis SBY di akun Twitter @SBYudhoyono. (Ali/Ism)
"Saya dapat penjelasan, ada faktor yang di luar perkiraan kita. Pejabat Arab Saudi tidak berniat untuk selesaikan masalah ini. Jangan-jangan ini disengaja. Persoalan makin rumit karena ada permainan di bawah meja antara makelar dan pejabat Arab Saudi setempat," kata Priyo di Gedung DPR, Jakarta, Jumat (8/11/2013).
Priyo pun meminta pemerintah reaktif menyelamatkan saudara sebangsa yang terlantar di negeri asing. Tak hanya itu, dalam waktu dekat, Priyo mengatakan akan meminta bantuan Kedubes Arab untuk menolong para WNI overstayer
"Saya minta kesediaan Dubes Arab di sini sebagai sahabat, tolong berikan pesan dan bantuan," tandas Priyo.
Presiden SBY sendiri telah memerintahkan Menko Kesra Agung Laksono, Menko Polhukam Djoko Suyanto dan Menlu Marty Natalegawa untuk melakukan langkah evakuasi bagi ribuan WNI overstayer yang terlantar di Arab Saudi.
"Kemarin, 7 November 2013, para menteri terkait telah saya instruksikan untuk secara serius menangani WNI yang overstay di Saudi Arabia," tulis SBY di akun Twitter @SBYudhoyono. (Ali/Ism)