[VIDEO] Wapres Janji Tata Sungai Penyebab Banjir Bandang Manado

Janji ini diucapkan Wapres Boediono saat mengunjungi korban banjir di Kota Manado, Sulawesi Utara.

oleh Liputan6 diperbarui 21 Jan 2014, 18:53 WIB
Diterbitkan 21 Jan 2014, 18:53 WIB
wapres-manado-140121c.jpg
Wakil Presiden Boediono mengunjungi korban banjir di Kota Manado, Sulawesi Utara, Selasa siang. Wapres melihat korban banjir di kawasan Dendengan Dalam dan Kelurahan Komo Luar. Kepada warga, Boediono berjanji akan menata sungai yang menjadi penyebab banjir dahsyat di Manado.

Seperti ditayangkan Liputan 6 Petang SCTV, Selasa (21/1/2014), puluhan rumah retak dan ambles di Dusun Gombong, Desa Sukamukti, Sumedang, Jawa Barat, setelah hujan deras terus mengguyur di kawasan tersebut. Sejumlah bukit juga longsor menimpa rumah warga. Akibatnya, puluhan kepala keluarga kini bingung lantaran kehilangan tempat tinggal.

Di lokasi lain, menyusul tewasnya 2 penambang pasir akibat terseret banjir lahar dingin, Pemerintah Desa Kepuharjo, Cangkringan, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta, menutup lokasi tambang. Lokasi ini sebenarnya sudah ditetapkan sebagai zona merah. Atau telarang untuk aktivitas penambangan karena jaraknya hanya 4 kilometer dari puncak Gunung Merapi.

Ada juga, sebuah kapal tugboat tenggelam di Sungai Batanghari, Jambi, setelah terseret arus deras, saat menarik sebuah tongkang batubara. Dua awak kapal hilang dan 7 lainnya berhasil menyelamatkan diri. Derasnya arus air membuat Tim SAR kesulitan mencari korban.

Serius maju sebagai calon presiden, Rhoma Irama, meresmikan posko pemenangan di Balikpapan, Kalimantan Timur. Pedangdut tenar itu berencana maju sebagai capres dari Partai Kebangkitan Bangsa. Selain Raja Dangdut tersebut, PKB juga sedang menimbang mengusung dua capres lainnya, yaitu Jusuf Kalla dan Mahfud MD. (Ans/Ein)

Baca juga:

[VIDEO] Banjir di Subang, Pantura Bak Hamparan Sungai
Tinjau Lokasi Banjir Bandang Manado, Boediono Disambut JK
Rhoma Irama: Subhanallah, Makin Banyak yang Ingin Saya Presiden

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya