Liputan6.com, Tokyo - Seperti diwartakan sebelumnya, Toyota bakal menghadirkan sportscar entry-level di Tokyo Motor Show akhir bulan ini. Terkini, spesifikasi mobil anyar itu mencuat ke permukaan sebelum hajatan tahunan itu resmi digelar.
Informasi dari `orang dalam` menyebut, mobil dengan nama Toyota S-FR punya mesin 1,5 liter yang mampu memproduksi tenaga 128 Tk dan torsi 148 Nm. Seluruh tenaga disalurkan ke roda belakang melalui transmisi Aisin manual enam percepatan.
Dikatakan, sportscar mungil yang punya bobot 980 kg ini mengemas suspensi depan dan belakang berbasis double wishbone. Sementara dimensi panjangnya 3.990 mm, lebar 1.695 mm, tinggi 1.320 mm dengan wheelbase 2.480 mm.
Menyoal harga, sumber itu menyebutkan Toyota S-FR bakal dibanderol lebih murah dibandingkan Mazda MX-5 terbaru yang diniagakan di Jepang. Demikian dilansir dari Worldcarfans, Senin (12/10/2015).
Sementara itu, berdasarkan sejumlah foto yang telah tersebar luas di jagat maya, Toyota menerapkan banyak lekukan pada body. Keliran hijau muda mendominasi seluruh body, dengan warna hitam di bagian atap.
Menengok interior, S-FR dilengkapi dengan empat tempat duduk, instrumen cluster full digital, kecuali beberapa tombol untuk sistem kontrol suhu. Selain itu, terdapat pula port USB dan soket listrik.
(gst/sts)
Berikut Spesifikasi Sportscar Murah Toyota
Spesifikasi mobil anyar itu mencuat ke permukaan sebelum Tokyo Motor Show 2015 digelar.
diperbarui 12 Okt 2015, 06:04 WIBDiterbitkan 12 Okt 2015, 06:04 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Libur Nataru, Jalan Tol Yogyakarta-Solo Tembus Sampai Prambanan
Bahas Palestina dengan Sekjen PBB, Prabowo Sampaikan Indonesia Siap Kirim Pasukan Perdamaian
Oppo Reno13 Bocor, Desainnya Mirip iPhone?
Nasihat Gus Dur kepada Kiai yang Anaknya Murtad, Lucu tapi Mendalam Banget
Hidupkan Sinematik Film Laga Terlarisnya di 2024, Sudut Bandara Hong Kong Didekorasi ala Lokasi Syuting
IHSG Berpeluang Koreksi, Cek Rekomendasi Saham Hari Ini 18 November 2024
Biden Izinkan Ukraina Gunakan Senjata AS untuk Serang Wilayah Rusia, Perang Dunia III di Depan Mata?
Enggak Gampang Ditipu, 4 Zodiak Ini Jago Mendeteksi Kebohongan
Jepang Berencana Pakai Trem Otonom Buatan China untuk Angkut Wisatawan ke Kaki Gunung Fuji
Penonton MotoGP 2024 Tembus 3 Juta Orang, Balapan di Mandalika Peringkat Berapa?
Prediksi Harga Emas Minggu Ini, Terjun Bebas Lagi?
Mengenal Sate Ratu Jogja, Wisata Kuliner Hits di Jogja Wajib Dicoba