Fitur Tersembunyi di Alarm Toyota Avanza

Alarm Toyota Avanza ternyata bisa di-reset. Begini caranya.

oleh Rio Apinino diperbarui 15 Mar 2016, 19:20 WIB
Diterbitkan 15 Mar 2016, 19:20 WIB
Alasan Avanza G 1.5 Tak Miliki Pilihan Transmisi Otomatis
Toyota memiliki alasan tersendiri mengapa tidak menawarkan tipe 1.5 G dengan pilihan transmisi otomatis.

Liputan6.com, Depok - Toyota Avanza adalah mobil terlaris di Indonesia saat ini. Dari pabrikan, mobil ini dilengkapi dengan seperangkat fitur standar, salah satunya adalah alarm yang berguna untuk keamanan mobil.

Dalam beberapa kasus, alarm Toyota Avanza sering kali mengalami gangguan. Cirinya, alarm tidak mengeluarkan bunyi sama sekali saat di-lock dan unlock, atau lampu indikator `on` alias menyala terus.

Hal ini diungkapkan oleh Acoy, owner bengkel spesialis Garuda Djaya yang terletak di Jalan Raya Bogor. "Kerusakan bisa terjadi karena beberapa sebab. Contoh, yang punya salah cabut sekering. Itu bisa buat alarm jadi error," ujar Acoy kepada Liputan6.com beberapa waktu yang lalu.

Menariknya, ujar Acoy, ada cara sederhana yang dapat dilakukan pemilik Avanza untuk memperbaiki kerusakan ini. Cara tersebut adalah me-reset alarm. Sayangnya, tidak semua orang mengetahui `fitur rahasia` ini.

"Alarm Toyota Avanza itu bisa di-reset, cuma banyak orang tidak tahu. Itu ada menunya, ada kodenya untuk mengembalikan ke normal lagi. Jadi kalau rusak, di-reset, itu bisa benar lagi," terang Acoy.

Acoy menjelaskan bagaimana persisnya me-reset alarm Avanza. Pertama-tama, masukkan kunci ke dalam slot, lalu putar kunci dari posisi lock ke posisi on. Selang beberapa detik, putar kembali kunci dari on ke off. Ingat, jangan sampai kunci malah kembali ke posisi lock.

Setelah itu, putar kembali kunci dari off ke on, lalu ulangi sekali lagi kunci dari posisi off ke on. Tahan kunci hingga lampu indikator alarmnya mati. Jika berhasil mati, maka alarm Toyota Avanza sudah ter-reset dan sudah kembali normal. Catatannya, pemutaran kunci kontak dilakukan dengan cepat.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya