Arai RX-7 RC Jadi Helm Termahal di IMOS 2016, Berapa Harganya?

Di antara helm premium yang dijual di Indonesia Motorcycle Show (IMOS) 2016, helm Arai RX-7 RC carbon composite jadi yang termahal.

oleh Rio Apinino diperbarui 03 Nov 2016, 20:21 WIB
Diterbitkan 03 Nov 2016, 20:21 WIB
Helm termahal
Arai RX-7 RC carbon composite menjadi helm termahal sepanjang IMOS 2016

Liputan6.com, Jakarta Di antara helm premium yang dijual di Indonesia Motorcycle Show (IMOS) 2016, helm Arai RX-7 RC carbon composite jadi yang termahal. Helm berbahan karbon fiber dibanderol dengan harga Rp 38 juta.

Namun perlu dicatat, menurut Ias, salesgirl Arai, khusus IMOS 2016 mereka memberikan potongan harga sebesar 15 persen.

Beberapa helm premium yang dijajakan di pameran tahunan ini adalah AGV, dan Suomy. Helm AGV termahal adalah Pista GP, seharga Rp 14,1 juta. Ini adalah helm berbahan karbon fiber yang digunakan Valentino Rossi di MotoGP tahun lalu.

Sementara helm termahal Suomy adalah Suomy-SR Sport Carbon Biaggi Rep. Helm MAx Biaggi malah `hanya` dibanderol Rp 8,8 juta.

Menurut laman superbike.co.uk, Arai RX-7 RC memang merupakan helm terbaik yang dibuat dari serat karbon. Bahkan pada 2014 lalu mereka menempatkannya di posisi pertama helm terbaik, di atas AGV Pista GP dan Bell M6 Carbon.

Menurut sumber yang sama, Arai RX-7 RC diproduksi dalam jumlah yang terbatas. Semuanya dibuat oleh ahli secara handmade, di mana satu unitnya memakan waktu pengerjaan selama 18 jam, serta melalui lima tahap kontrol kualitas.

Lebih jauh dijelaskan pula bahwa bagian luar helm dibuat dari 11 lapis serat karbon premium. Serat tersebut setara dengan material pembuat pesawat. Helm ini juga setara dengan yang helm yang dikembangkan untuk pembalap Formula 1.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya