Liputan6.com, Jakarta - Setelah memperkenalkan ke publik nasional di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2016, all new Honda Civic hatchback bakal dijual Honda Prospect Motor (HPM) di Indonesia International Motor Show (IIMS) 2017.
Menurut Direktur Pemasaran dan Purna Jual HPM Jonfis Fandy, mobil bermesin 1,5 liter turbo itu diharapkan sudah bisa dijual pada kuartal pertama tahun depan.
Advertisement
Baca Juga
"Tahun depan kami rencana jual, mungkin selambat-lambatnya di IIMS," kata Jonfis saat ditemui di Karawang, Kamis (24/11).
Menyinggung soal harga, dia belum bisa membeberkan rinciannya. Tapi, banderol Civic hatchback kemungkinan berada di atas Jazz.
"Civic hatchback menjadi upgrader Honda Jazz, yang karakter konsumennya adalah anak muda," imbuh dia.
Sebagaimana diketahui, Civic hatchback mengusung mesin yang sama dengan Civic Turbo yakni 1.498 cc, empat silinder segaris, VTEC Turbo DOHC, 16 katup + DBW, yang menjanjikan tenaga 173 PS pada 5.500 rpm dan torsi 220 Nm pada 1.700-5.500 rpm.