Top 3 Berita Hari Ini: Pilih CBR150R, R15 atau GSX-R150

Polling otomotif dengan topik Pilih CBR150R, R15 atau GSX-R150 menjadi sorotan

oleh Septian Pamungkas diperbarui 29 Jan 2017, 19:04 WIB
Diterbitkan 29 Jan 2017, 19:04 WIB

Liputan6.com, Jakarta - Polling otomotif dengan topik Pilih CBR150R, R15 atau GSX-R150 menjadi sorotan pembaca Liputan6.com. Ini menarik karena persaingan sepeda motor di kelas sport 150 cc sedang sengit-sengitnya.

Tidak cuma polling, informasi mengenai dealer mobil mewah langganan pemain Premier League dan seorang pria yang bertindak nekat di Tiongkok juga menjadi sorotan pembaca.

Berikut ulasan artikel yang terangkum dalam Top 3 berita otomotif hari ini:

1. Pilih Mana, CBR150R, R15 atau GSX-R150?

Persaingan di segmen sport 150 cc pasar nasional makin sengit. Pertarungan tak lagi antara Honda dan Yamaha, tetapi dengan Suzuki.

Ya, Suzuki GSX-R150 siap menantang dua pendahulunya, yakni Honda CBR150R dan Yamaha R15. Masing-masing model memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing.

Baca selengkapnya di sini

2. Cari Mobil Mewah, Pemain Premier League Andalkan Pria Ini

Menjadi pemain sepak bola di Eropa, apalagi di liga kelas atas seperti Premier League, menjanjikan uang yang sangat besar. Tentu, uang tersebut bisa dipakai untuk apapun, termasuk membeli mobil-mobil mewah.

Merek-merek seperti Aston Martin, Lamborghini, Ferrari, dan Porsche, adalah segelintir merek mahal yang dapat dengan mudah dibeli oleh mereka.

Baca selengkapnya di sini

3. Ingin Batalkan Perceraian, Pria Tabrakkan Diri di KUA

Seorang suami menghancurkan mobilnya ke kantor pendaftaran pernikahan di Jiangsu, Tiongkok, untuk membatalkan perceraian dengan istrinya.

Menurut stasiun televisi Tiongkok Jiangsu, sebagaimana dilansir Dailymail, pria bermarga Li ini sebelumnya sepakat untuk bertemu sang istri di kantor pernikahan untuk mengajukan cerai, awal Januari lalu.

Baca selengkapnya di sini

Tag Terkait

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya