Rival Baru Honda HR-V dan Toyota C-HR, KIA Stonic

Pabrikan asal Korea Selatan tersebut membocorkan sketsa resmi dari calon kompetitor Toyota C-HR, dan Honda HR-V.

oleh Amal Abdurachman diperbarui 08 Jun 2017, 11:12 WIB
Diterbitkan 08 Jun 2017, 11:12 WIB
KIA resmi memberikan nama sub-compact SUV terbarunya, yaitu Stonic (7/6/2017). Di saat yang bersamaan, pabrikan asal Korea Selatan tersebut membocorkan   gambar sketsa resmi dari calon kompetitor Toyota C-HR, dan Honda HR-V. (ist)
KIA resmi memberikan nama sub-compact SUV terbarunya, yaitu Stonic (7/6/2017). Di saat yang bersamaan, pabrikan asal Korea Selatan tersebut membocorkan gambar sketsa resmi dari calon kompetitor Toyota C-HR, dan Honda HR-V. (ist)

Liputan6.com, Jakarta KIA resmi memberikan nama sub-compact SUV terbarunya, yaitu Stonic. Di saat yang bersamaan, pabrikan asal Korea Selatan tersebut membocorkan sketsa resmi dari calon kompetitor Toyota C-HR, dan Honda HR-V.

Jika Anda memperhatikan sketsanya secara seksama, desainnya terbilang tegas dan agresif. Detail pahatan pada lekukan body, serta garis atap yang menukik membuatnya terlihat menggoda. Penggunaan pelek berotot berukuran besar bisa mengintimidasi para rivalnya. Tentu saja nanti versi produksi tidak akan sedramatis versi sketsanya.

Berdasarkan keterangan resmi yang diterima Liputan6.com, KIA mengklaim Stonic akan mendapat pilihan kustomisasi yang sangat luas, berbeda dengan produk-produk KIA sebelumnya.

KIA baru membocorkan desain dari segi eksterior saja, namun untuk interiornya dikatakan akan mewakili desain eksterior dari Stonic. Ruang kabin difokuskan pada nilai ergonomis serta teknologi terbaru. Salah satunya adalah floating HMI (human-machine interface) yang meleburkan akses smartphone dengan beragam fungsi pada mobil.

Dikutip dari Autocar.co.uk, Stonic akan mulai dijual pada bulan Oktober mendatang. Mesinnya akan memiliki kesamaan dengan KIA Rio karena platform yang digunakan sama.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya