Liputan6.com, Jakarta Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air. Julia Perez atau kerap disapa Jupe, mengembuskan napas terakhirnya hari ini. Kebenaran informasi tersebut disampaikan oleh adik Julia Perez, yaitu Nia Anggia melalui akun Instagramnya @anggitheperez. Selama hidupnya, Julia Perez dikenal sebagai pribadi yang ramah dan juga menunjukkan ketertarikannya dengan dunia otomotif, khususnya roda empat. Berikut ini adalah pengalaman Jupe dengan mobil kesayangannya, salah satunya yang dijual untuk pembangunan mesjid:
1. Range Rover Vogue
Range Rover Vogue lansiran 2008 merupakan salah satu dari mobil kesayangan mendiang. Range Rover ini dijual untuk dana pembangunan mesjid bagi masyarakat Papua. Jupe menjual mobil ini pada akhir tahun 2015 lalu dengan harga Rp 700 jutaan. Padahal, pada saat itu harga bekas masih bisa mencapai Rp 1 miliar. Bagi Jupe, ini merupakan titik awal untuk berjihad di jalan Allah SWT.
Advertisement
Model ini merupakan varian Vogue yang memiliki kapasitas mesin 4.2 liter V8 yang berteknologi supercharger. Mobil asal Inggris ini dikenal dengan ketangguhannya untuk menerobos berbagai medan berkat sistem penggerak all wheel drive.
Â
Baca Juga
2. Porsche Boxster
Porsche Boxster berwarna merah milik Jupe yang satu ini menjadi salah satu mobil kesayangan yang dimiliki mendiang. Beberapa kali Jupe terlihat menggunakan mobil ini di akun Instagram @juliaperrezz.
Boxster dari dulu dikenal sebagai Porsche roadster bermesin tengah dengan mesin V6 naturally aspirated (pada generasi terbaru 718, Boxster mengikuti tren downsizing dengan forced induction) dengan transmisi otomatis khas Porsche, yaitu PDK (Porsche Doppepkuplung).
3. Dodge Journey
Dodge Journey yang satu ini memang bukan milik oleh Jupe. Hanya saja, dulu Jupe memilih mobil ini untuk diberikan kepada Gaston sebagai kado Natal.
SUV mewah ini dilengkapi dengan mesin 2.4 liter DOHC dengan tenaga 174 Tk dan torsi puncak 225 Nm. SUV asal Amerika ini dilengkapi dengan berbagai fitur canggih, dan menawarkan kenyamanan bagi penggunanya.