Sasar Kaum Urban, Chery Pondok Indah Tawarkan Layanan 3S

Chery kian serius menapaki bisnisnya di Indonesia. Itu dibuktikan dengan jumlah jaringan dealer yang terus bertambah. Terbaru, PT Chery Sales Indonesia (CSI) meresmikan dealer Chery Pondok Indah

oleh Septian Pamungkas diperbarui 20 Sep 2023, 20:02 WIB
Diterbitkan 20 Sep 2023, 20:02 WIB
Chery
Dealer Chery Pondok Indah. (Septian/Liputan6.com)

Liputan6.com, Jakarta - Chery kian serius menapaki bisnisnya di Indonesia. Itu dibuktikan dengan jumlah jaringan dealer yang terus bertambah. Terbaru, PT Chery Sales Indonesia (CSI) meresmikan dealer Chery Pondok Indah yang dioperasikan PT Surya Mahkota Gemilang (Mahkota Group).

Presiden PT CSI Shawn Xu mengatakan, hadirnya dealer Chery Pondok Indah merupakan cara untuk menjangkau komunitas urban di wilayah Jakarta, sebagaimana dealer lainnya yang sudah terlebih dahulu diresmikan.

"Kami optimistis bahwa pecinta otomotif di Jakarta Selatan dan sekitarnya akan menjadikan model-model dari Chery sebagai pilihan yang dapat melengkapi keseharian mereka, baik secara fungsional maupun gaya hidup yang fashionable," ujar Shawn Xu, Rabu (20/9/2023).

Sementara itu, Andreas Gunawan selaku Branch Manager Mahkota Group menyatakan, pihaknya optimistis mendukung penetrasi Chery terhadap komunitas urban di Jakarta karena potensi besar Chery di pasar otomotif Indonesia.

"Kerja sama ini mencerminkan harmonisasi antara PT Chery Sales Indonesia, sebagai brand otomotif premium di Indonesia dan dedikasi Mahkota Group dalam memberikan layanan premium kepada konsumen," kata dia.

Untuk diketahui, Chery Pondok Indah berada di Jalan Sultan Iskandar Muda No. 55, Pondok Indah, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan. Dealer dengan layanan 3S (Sales, Sparepart, Service) ini berdiri di atas lahan 925 meter persegi (m²), dengan luas bangunan 225 m².

Selain showroom, Chery Pondok Indah juga memiliki area service dan sparepart sebesar 700 m² untuk melayani perawatan dan perbaikan.

 

Tambah Jaringan

Chery
Peresmian dealer Chery Pondok Indah. (Septian/Liputan6.com)

Terkait jumlah dealer Chery di Indonesia, Qu Jizong selaku Executive Vice President PT CSI menyebutkan, pihaknya saat ini memiliki 33 dealer. 12 di antaranya dealer 3S.

Hingga akhir tahun ini, pabrikan asal Tiongkok tersebut menargetkan memiliki 60 dealer resmi. Dan di tahun depan, Chery bakal menggenapi jumlahnya menjadi 100 dealer untuk mendukung sejumlah produk baru yang bakal dirilis di sepanjang 2024.

"Karena itu jumlah dealer akan terus kita tambah dan kondisi dealer harus dalam kondisi sehat," pungkas Qu Jizong.

Infografis Manfaat Berjalan Kaki Bagi Kesehatan
Infografis Manfaat Berjalan Kaki Bagi Kesehatan. Source: Kementerian Kesehatan Republik Indonesia
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya