Honda Luncurkan Skutik Retro Terbaru SH 125i Vetro

Honda resmi meluncurkan skuter matik (skutik) terbaru, SH125i Vetro

oleh Arief Aszhari diperbarui 24 Okt 2023, 15:02 WIB
Diterbitkan 24 Okt 2023, 15:02 WIB
Honda Luncurkan Skutik Retro Terbaru SH 125i Vetro (Visordown)
Honda Luncurkan Skutik Retro Terbaru SH 125i Vetro (Visordown)

Liputan6.com, Jakarta - Honda resmi meluncurkan skuter matik (skutik) terbaru, SH125i Vetro. Model ini, menonjolkan desain klasik alias retro yang diharapkan mampu menarik minat pecinta roda dua di dunia.

Disitat dari Visordown, Senin (24/1/2023), Honda SH125i Vetro ini akan dipersenjatai mesin eSP 125cc yang sama dengan PCX125. Jantung penggerak ini, memiliki daya yang ditingkatkan, mencapai 13 tk dan dilengkapi dengan idling stop.

Selain itu, model ini juga dilengkapi dengan fitur Honda Selectable Torque Control (HSTC), dasbor LCD, dan juga lampu LED yang modern.

Dari segi desain, Honda SH 125i Vetro ini, juga masih mengadopsi tampilan bernuansa modern, dengan dilengkapi berbagai aksesori, seperti wind shield, hand guard, dan kotak penyimpanan di bagian belakang.

Menariknya, bodi motor retro ini bisa tembus pandang tanpa sentuhan cat, yang sesuai dengan namanya Vetro, yang dalam bahasa Italia berarti kaca.

Honda mengklaim bahwa desain bodi ini ramah lingkungan dan mampu mengurangi emisi CO2 hingga 9,5 persen selama satu tahun produksi.

Menyoal harga, Honda SH125i Vetro ini akan dibanderol 4.190 euro atau setara dengan Rp 70 jutaan.

 

Segini DP-nya Kalau Mau Kredit Motor Listrik Honda

FIFGroup menyebut peminat motor listrik Honda mulai berdatangan. Namun lantaran inden, banyak dari calon konsumen yang menunda atau belum melakukan pengajuan kredit.

"Kemarin sudah ada belasan pengajuan kredit memang belum terealisasi karena masih inden. Intinya, sudah ada peminat yang masuk," kata Chief Marketing Office FIFGROUP, Daniel Hartono. 

Hingga saat ini belum ada harga fix atau on the road (OTR) dari Honda EM1 e:, namun AHM sudah memberikan estimasi banderolnya sekitar Rp 40 juta hingga Rp 45 juta.

Harga ini adalah perhitungan kasar dengan kalkulasi Rp 30 juta hingga Rp 33 juta untuk unitnya dan harga baterai MPP e: antara Rp 10 juta hingga Rp 12 juta.

"Jadi untuk pembiayaan besarannya kita samakan dengan motor bermesin bensin. Jadi uang muka 12,5 persen dari harga motor. Jika harga motor Rp 40 juta sampai Rp 45 juta, maka kira-kira uang mukanya Rp 5,6 juta," tambah Daniel.

Infografis Manfaat Berjalan Kaki Bagi Kesehatan
Infografis Manfaat Berjalan Kaki Bagi Kesehatan. Source: Kementerian Kesehatan Republik Indonesia
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya