Pentingnya Pilih Kaca Film Mobil yang Bisa Tangkal Radiasi UV

Pemilihan kaca film mobil menjadi faktor yang cukup penting bagi pemilik kendaraan

oleh Arief Aszhari diperbarui 22 Jan 2024, 18:06 WIB
Diterbitkan 22 Jan 2024, 18:06 WIB
Kaca film Wincos (Arief A/Liputan6)
Kaca film Wincos (Arief A/Liputan6)

Liputan6.com, Jakarta - Pemilihan kaca film mobil menjadi faktor yang cukup penting bagi pemilik kendaraan. Tidak hanya untuk menangkal panas sinar matahari, tapi juga bisa menghindarkan dari polutan penyebab penyakit kulit.

Kulit bisa terpapar sinar matahari di mana saja dan kapan saja, termasuk saat berkendara. Untuk pengguna kendaraan roda empat, menghindari paparan sinar matahari, sangat penting untuk menggunakan kaca film berkualitas yang mampu secara maksimal menangkal radiasi sinar ultra violet (UV).

Betty Anjarini, Direktur Penjualan dan Pemasaran PT Krisant Pundimas Sejahtera, distributor kaca film merek Wincos mengatakan, radiasi UV merupakan salah satu faktor penyebab kanker kulit.

"Dengan menggunakan kaca film berkualitas, pengendara dapat melindungi kulit dari paparan radiasi UV yang berbahaya. Kaca film Wincos sudah teruji secara ilmiah, efektif untuk menangkal radiasi UV dengan hasil penolakan hingga 99 persen," beber Betty Anjarini, dalam keterangan resmi, Senin (22/1/2024).

Disebutkan kaca film Wincos memiliki lapisan metalik yang dapat memantulkan sinar matahari, termasuk radiasi UV. Hal ini dapat mengurangi paparan radiasi UV hingga 99 persen.

Paparan radiasi UV dapat menyebabkan kulit terbakar. Dengan menggunakan kaca film Wincos, pengendara dapat mengurangi risiko kulit terbakar saat berkendara.

Kulit sehat

Selain itu, paparan radiasi UV dapat merusak kulit dan menyebabkan penuaan dini. Dengan menggunakan kaca film Wincos, pengendara dapat membantu menjaga kulit tetap sehat dan awet muda.

Selain penggunaan kaca film Wincos yang memiliki kemampuan tolak UV hingga 99 persen, kiat lain juga bisa dilakukan untuk melindungi kulit dari paparan sinar matahari, antara lain gunakan tabir surya dengan SPF minimal 30 persen, dan hindari beraktivitas di bawah sinar matahari siang hari.

Infografis Journal
Fakta Olahraga Dapat Membantu Gangguan Kesehatan Mental (Liputan6.com/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya