BYD Seal Jadi Mobil Listrik Terbaik di Jepang

BYD mengumumkan sedan listrik andalannya, Seal memenangkan penghargaan mobil listrik terbaik di Jepang

oleh Arief Aszhari Diperbarui 06 Mar 2025, 20:12 WIB
Diterbitkan 06 Mar 2025, 20:12 WIB
BYD Resmi Bawa Sedan Listrik Seal ke Jepang (ist)
BYD Resmi Bawa Sedan Listrik Seal ke Jepang (ist)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - BYD mengumumkan sedan listrik andalannya, Seal memenangkan penghargaan mobil listrik terbaik di Jepang. Ini adalah gelar kedua berturut-turut untuk jenama asal China tersebut di Negeri Sakura, setelah tahun sebelumnya Dolphin meraih gelar yang sama.

Disitat dari Carnewschina, untuk urutan detailnya, Honda N-VAN e: dan Hyundai IONIQ 5 N berada di belakang BYD Seal.

Pada saat yang sama, BYD Seal juga telah memenangkan gelar sepuluh mobil terbaik di Jepang pada 2024-2026, yang diberikan oleh KOmite Seleksi Mobil Jepang tahun ini.

BYD Seal hadir di Jepang pada 2024 lalu, dengan menghadirkan dua varian yaitu penggerak roda belakang yang dibanderol 5,8 juta yen atau setara Rp 542 juta dan varian penggerak semua roda yang dibanderol Rp 668 jutaan.

BYD Seal menjadi penantang kuat Tesla Model 3. Model tersebut, ditawarkan dengan baterai lithium iron phosphate (LFP) dengan kapasitas 82,56 kWh, yang mampu memberikan jangkauan WLTC 640 kilometer untuk versi penggerak roda belakang dan 575 kilometer untuk versi all-wheel-drive.

Secara dimensi, BYD Seal memiliki panjang 4.800 mm, lebar 1.875 mm, dan tinggi 1.460 mm, serta jarak sumbu roda 2.920 mm.

BYD Seal mampu berakselerasi 0-100 km/jam dalam waktu 5,9 detik untuk varian motor tunggal dan 3,8 detik untuk versi motor ganda.

Promosi 1

BYD Indonesia Kebut Pembangunan Pabriknya

BYD Indonesia tengah melakukan pembangunan pabrik di Kawasan Industri Subang Smartpolitan, Jawa Barat. Fasilitas perakitan dari jenama asal China itu ditargetkan rampung pada akhir 2025.

Menurut Head of Marketing PR and Government Relations BYD Indonesia, Luther T Panjaitan, belum ada informasi terkini terkait pabrik BYD. Namun ia memastikan, saat ini proses pembangunannya berjalan cukup baik.

"Sampai saat ini semuanya berjalan dengan baik. Masih sama seperti yang biasa, kita lagi mengejar prosesnya agar sesuai dengan yang seperti kita sampaikan sebelumnya," jelas Luther, saat ditemui di Bandung, beberapa waktu lalu.

Lanjut Luther, rencana produksi memang hingga saat ini tidak ada perubahan. Seperti yang sebelumnya sudah diinformasikan, jika jenama asal Tiongkok ini akan terus mengejar target untuk pabrik bisa beroperasi pada awal 2026.

Sementara itu, pembangunan pabrik ini merupakan bagian dari komitmen BYD berinvestasi di Indonesia.

Infografis Selamat Datang Era Mobil Listrik di Indonesia
Infografis Selamat Datang Era Mobil Listrik di Indonesia. (Liputan6.com/Fery Pradolo)... Selengkapnya
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

EnamPlus

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya