Liputan6.com, Jakarta - Kepala Kepolisian RI (Kapolri) Jenderal Polisi Badrodin Haiti menjamin ‎setiap anggota polisi akan netral dalam pilkada serentak yang akan dimulai akhir tahun ini. Hal itu diungkapkannya saat penandatanganan kerja sama antara Polri bersama Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) dan Kejaksaan Agung.
"Kami sampaikan bahwa saya jamin netralitas anggota Polri dalam pilkada‎," ujar Badrodin dalam sambutannya saat penandatanganan Sentra Penegakan Hukum Terpadu (Gakumdu) kerja sama 3 lembaga itu di Kantor Bawaslu, Jakarta, Kamis (8/10/2015).
Badrodin mempersilakan penyelenggara dan pengawas pemilu melaporkan jika di lapangan ditemukan ada anggotanya yang tidak netral. Sehingga oknum tersebut bisa langsung ditindak.
"Silakan pemantau kalau ada yang tidak netral bisa dilaporkan pelanggarannya," ucap Badrodin.
Badrodin juga berharap, setiap anggota penyelenggara dan pengawas pemilu dapat bersikap netral dalam pelaksanaan pilkada serentak . Hal ini demi terciptanya pilkada yang lebih bermartabat.
Begitu juga dengan potensi politisasi di kalangan birokrasi untuk kepentingan pihak tertentu dalam pilkada, Badrodin meminta semua pihak turut mengawasi.
"Saya harap penyelenggara dan Panwas untuk netral dan jaga agar pilkada lebih bermartabat. Di kalangan birokrasi, politisasi birokrasi tidak bisa dihindarkan untuk bisa kita jaga. Awasi supaya jangan sampai mengganggu pelaksanaan pilkada dicemari untuk keberpihakan," pungkas Badrodin. (Ndy/Sun)
Kapolri: Saya Jamin Polisi Netral di Pilkada Serentak
Badrodin mempersilakan penyelenggara dan pengawas pemilu untuk melaporkan jika di lapangan ditemukan ada anggotanya yang tidak netral.
Diperbarui 08 Okt 2015, 15:58 WIBDiterbitkan 08 Okt 2015, 15:58 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Pemilik Perusahaan di Surabaya Potong Gaji Karyawan karena Sholat Jumat, Buya Yahya Bilang Begini tentang Jumatan
Mengenal Prosesi Logu Senhor, Warisan Portugis di Sikka NTT
Atasi Masalah Pengangguran, Pemprov Jakarta Ajak 260 Warganya Ikut Pelatihan Kerja Berbasis Kompetensi
Hari Bumi, Simak 7 Rekomendasi Destinasi Wisata Ramah Lingkungan
Syifa Hadju Mengaku Introvert, Tiap Awal Haid Lebih Pilih Seharian di Rumah
Ilmuwan Temukan Kemungkinan planet Layak Huni di Sekitar Bintang Mati
Hii.. Siswa Temukan Ulat di Sajian MBG Kudus, Tempenya Bau Kecut
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Rabu 23 April 2025
Hetifah Golkar Hormati Usulan Soeharto Jadi Pahlawan Nasional
Kue Bagea, Camilan Tradisional Papua Kaya Rasa Hingga Sejarah Budaya
Pig Enemy Chinese Zodiac: Understanding Compatibility and Conflict
Sidak SPBUN Labuan Bajo, Polisi Mencium Dugaan Penyalahgunaan Solar Subsidi