Liputan6.com, Jakarta - Calon gubernur petahana Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok mengaku tak tahu jika Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto menyatakan yang tak mendukung Sandiaga Uno di Pilkada DKI berarti antek asing.
"Mesti tanya sama beliau (Prabowo). Aku juga enggak tahu beliau ngomong. Itu lucu juga kalau dibilang antek asing," kata Ahok di Balai Kota Jakarta, Kamis (18/8/2016).
Ahok mempertanyakan siapa antek asing yang disebut Prabowo. Dalam sebuah video, Prabowo menyebut bagi mereka yang tak mendukung Sandiaga Uno disebut antek asing.
"Antek asing ini maksudnya siapa begitu lo," kata Ahok.
Menurut Ahok, semakin mendekati pilkada akan banyak tontonan politik yang menarik sebagai perayaan demokrasi di Indonesia.
Ahok menyebut, salah satu partai yang menjunjung demokrasi tinggi dan tak mengedepankan SARA adalah PDIP. Â
"Bagi PDIP, ideologisnya itu kan. Semua orang, suku, agama, mau ras apa pun, Anda berhak menduduki jabatan apa pun di republik ini. Ya itu cita-cita dari PNI, dari Bung Karno, sampai ke PDI, terus PDI Perjuangan. Ideologinya dipegang PDIP terus," pungkas Ahok.
Prabowo, dalam video yang diunggah Sandiaga Uno di Instagram @sandiuno, menyebut para kadernya antek asing bila tidak mendukung Sandiaga.
"Yang tidak dukung Sandiaga Uno, antek asing," tegas Prabowo dalam video diunggah Sandiaga, Selasa 16 Agustus 2016.
Ahok: Antek Asing yang Dimaksud Prabowo Itu Siapa?
Prabowo dalam video yang diunggah Sandiaga Uno di Instagram-nya, menyebut para kadernya antek asing bila tidak mendukung Sandiaga.
diperbarui 18 Agu 2016, 11:09 WIBDiterbitkan 18 Agu 2016, 11:09 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Arkhan Kaka Rencanakan Akhiri Tahun dengan Bahagia Bersama Persis usai Kembali dari Timnas Indonesia
Banyak Pemain Keturunan Tolak Dinaturalisasi oleh Timnas Malaysia, Ada yang Bahkan Tak Tahu Negara Tersebut
Jadwal Sholat Cimahi Januari 2025, Jadi Pengingat untuk Ibadah Tepat Waktu
Istri Membaca Percakapan di Ponsel Suami Tanpa Izin, Bagaimana Hukumnya dalam Islam?
Jay Idzes Pilih Liga Italia Sebagai Tempat untuk Kembangkan Kariernya
Sempat Tertunda, Pertemuan Prabowo dengan PM Malaysia Kemungkinan Digelar Januari
Bukan MU, Jarrad Branthwaite Dikabarkan Bergabung dengan Manchester City
Real Madrid Incer Bek Tottenham Micky van de Ven, Apakah Benar?
Israel Menahan 240 Warga Palestina Termasuk Petugas Usai Insiden Penggerebekan RS di Gaza
Pertandingan Liga Inggris Minggu ini Tayang Langsung di SCTV dan Vidio, Mulai 29 Desember 2024 hingga 2 Januari 2025
5 Cara Mengasuh Anak Remaja Agar Lebih Terbuka dan Tidak Menjaga Jarak
Selebriti Paling Stylish 2024: Zendaya Selalu yang Terbaik sampai Gaun Pita Hijau Naomi Osaka