Nyanyian Warga Tanjung Priok Iringi Djarot Blusukan ke Gang Kecil

Dengan menebar senyum, Djarot pun ditodong berfoto selfie dan menyalami warga.

oleh Moch Harun Syah diperbarui 23 Nov 2016, 17:38 WIB
Diterbitkan 23 Nov 2016, 17:38 WIB

Liputan6.com, Jakarta - Calon Wakil Gubernur (Cawagub) DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat mendatangi warga di Jalan Pelita VII RT 013 RW 015 Jalan RE Martadinata, Tanjung Priok, Jakarta Utara. Mengenakan kemeja kotak-kotak, Djarot langsung disambut riuh puluhan warga Tanjung Priok.

Pantauan Liputan6.com, Rabu (23/11/2016), warga yang kebanyakan kaum ibu-ibu terus mengelu-elukan Djarot. Mereka pun terus bernyanyi mengiringi blusukan Djarot ke gang-gang kecil di lokasi.

"Tanjung Priok tepi laut, kita dukung Ahok-Djarot, di sini Priok dekat laut cuma untuk Ahok Djarot," nyanyi warga.

Dengan menebar senyum, Djarot pun ditodong berfoto selfie dan menyalami warga. Anak-anak pun berebut meminta foto. Sejumlah persoalan dan ketakutan atas teror penggusuran langsung disampaikan warga.

"Bagus ini di Tanjung Priok. Kompak ya masih semangat ibu-ibunya. Enggak ada penggusuran," kata Djarot seraya bergurau.

Dalam kesempatan itu Djarot juga membagi-bagikan buku kepada anak-anak usia sekolah. Djarot merupakan pasangan nomor urut dua yang mendampingi calon Gubernur Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok.

"Bagi buku itu relawan, kalau saya mah enggak punya duit," Djarot menandaskan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya