Lari Bareng Sandiaga, Zulkifli Hasan: Ini Tanda-Tanda

Namun, politikus yang akrab disapa Zulkifli enggan berbicara lebih lanjut mengenai tanda-tanda yang dimaksud.

oleh Liputan6.com diperbarui 01 Mei 2018, 10:35 WIB
Diterbitkan 01 Mei 2018, 10:35 WIB
Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Salahuddin Uno lari pagi bersama Ketua MPR RI Zulkifli Hasan. (Merdeka.com/Sania Mashabi)
Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Salahuddin Uno lari pagi bersama Ketua MPR RI Zulkifli Hasan. (Merdeka.com/Sania Mashabi)

Liputan6.com, Jakarta - Ketua Umum DPP Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan lari bersama Wakil Gubernur DKI Jakarta sekaligus Ketua Tim Penjaringan Calon Wakil Presiden dari Partai Gerindra Sandiaga Uno di Gelora Bung Karno (GBK) Senayan. Menurut Zulkifli, agenda lari pagi ini bisa menjadi sebuah tanda-tanda.

"Tanda-tanda, namanya sudah naik kuda, itu tanda-tanda namanya," kata Zulkifli Hasan di lokasi, Selasa (1/5/2018).

Namun, politikus yang akrab disapa Bang Zul itu enggan berbicara lebih lanjut mengenai tanda-tanda yang dimaksud. Dia pun meralat pernyataannya bahwa acara lari pagi ini hanya untuk sekedar olahraga bersama dan melihat persiapan Asian Games 2018.

"Enggak enggak. Yang benar kami hari libur jadi ya sama sandi olahraga bareng sambil lihat-lihat persiapan Asian Games," ungkapnya.

Zul juga mengaku sempat berbicara beberapa hal dengan Sandi ketika berlari di GBK. Namun Ketua MPR ini tidak mau mengungkapkannya.

"Lain-lain, banyaklah mau tau aja, tunggu dong tanggal mainnya," ujar Zulkifli Hasan.

Pujian Sandiaga

Open House Lebaran, Ketua MPR Bersilaturahmi dengan Sejumlah Tokoh
Ketua MPR Zulkifli Hasan bersalaman dengan wakil Gubernur DKI Jakarta terpilih Sandiaga Uno saat open house Idul Fitri di rumah dinas Ketua MPR di Jakarta (25/6). (Liputan6.com/Johan Tallo)

Sandiaga mengatakan Zulkifli memiliki stamina yang bagus untuk berlari. Namun dia juga tidak berkomentar banyak mengenai pembicaraannya dengan ketua MPR tersebut.

"Bang Zul ini fit banget loh, lari nonstop tadi hampir 45 menit jadi menempuh jarak kita lihat keindahan Senayan yang baru direnovasi untuk dipersiapkan dan Bang Zul nafasnya tidak pernah tersengal-sengal nih," Ucap Sandi.

 

Reporter: Sania Mashabi

Sumber: Merdeka.com

 

Saksikan video pilihan di bawah ini:

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya