Bobby Nasution Pede di Pilgub Sumut, Siap Adu Gagasan dengan Edy dan Ahok

Partai Golkar telah memberikan dukungan kepada Wali Kota Medan sekaligus menantu Presiden Jokowi, Bobby Nasution untuk maju di Pilgub Sumut 2024. Bobby pun mengaku siap adu gagasan dengan petahana Eddy Rahmayadi dan Ahok yang digadang-gadang bakal meramaikan bursa Pilgub Sumut.

oleh Ady Anugrahadi diperbarui 20 Jun 2024, 05:15 WIB
Diterbitkan 20 Jun 2024, 05:15 WIB
Bobby Nasution
Wali Kota Medan Bobby Nasution resmi mendapat dukungan dari Partai Golkar untuk maju di Pemilihan Gubernur Sumatera Utara (Pilgub Sumut) 2024. (Liputan6.com/Ady Anugrahadi)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Wali Kota Medan Bobby Nasution mengaku tak masalah bila harus menghadapi calon petahana Edy Rahmayadi maupun mantan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok yang digadang-gadang ikut meramaikan Pemilihan Gubernur Sumatera Utara (Pilgub Sumut) 2024.

Hal itu disampaikan Bobby Nasution usai menerima dukungan dari Partai Golkar untuk maju sebagai bakal calon gubernur (Bacagub Sumut) 2024. Serah-terima dukungan disampaikan di Rumah Dinas Ketum Golkar Airlangga Hartato di Jalan Widya Chandra III, Jakarta Selatan, Rabu (19/6/2024).

Menurut Bobby, semakin banyak tokoh-tokoh yang berniat maju sebagai cagub Sumut, maka semakin bagus.

"Ya bagus. Saya selalu sampaikan, makin banyak yang nama-nama, makin banyak personal yang mau maju, makin banyak calon yang mau maju, bagus," kata Bobby.

Bobby mengatakan, Pilkada merupakan ajang adu gagasan dan program di antara pasangan calon, bukan tentang personalnya.

"Bukan tentang siapa-siapa saja orangnya, tapi tentang gagasannya," ucap menantu Presiden Joko Widodo (Jokowi) ini.

Bobby percaya diri alias pede bisa menghadapi kedua nama tokoh tersebut. Di sini Bobby menegaskan, ia akan membuktikannya lewat gagasan untuk merebut hati rakyat.

"Ya pedenya kan harus lihat gagasannya ya. Yang saya bilang tadi bukan personalnya, bukan siap melawan si A, si B, bukan. Tapi kita nanti kan tarungnya tarung gagasan," ucap Bobby menandaskan.

Golkar Dukung Bobby Maju Pilgub Sumut

Golkar Resmi Dukung Bobby Nasution di Pilgub Sumut 2024
Ketum Partai Golkar Airlangga Hartarto (kedua dari kanan) memberikan surat dukungan kepada Bobby Nasution (kanan) maju sebagai cagub di Pilkada Sumut (2024). Dukungan ini membuat asa Musa Rajekshah alias Ijeck maju sebagai cagub Sumut terhenti. (Merdeka.com)... Selengkapnya

Sebelumnya, Partai Golkar telah menyerahkan surat dukungan kepada Bobby Nasution untuk maju di Pilkada Sumatera Utara 2024. Surat dukungan diserahkan langsung oleh Waketum Partai Golkar Ahmad Dolly Kurnia Tanjung atas persetujuan Ketum Partai Golkar, Airlangga Hartarto.

"Saya minta Pak Dolly menyerahkan surat dukungan Partai Golkar. Dukungan ini masih satu nama calon Gubernur. Nanti akan dilengkapi menjadi pasangan tentu dengan pasangan yang dipilih Pak Bobby," kata Airlangga kepada wartawan.

Airlangga mengatakan, nama Bobby Nasution memang belakangan digadang-gadang akan maju menjadi Gubernur Sumatera Utara. Ada lima partai yang sudah menyatakan dukungan, di antaranya adalah Gerindra, PAN, Demokrat, dan Golkar.

Selain itu, Golkar juga menyodorkan beberapa nama kader muda untuk mendampingi Bobby Nasution di Pilkada Sumut 2024. Salah satunya adalah Sekar Tandjung, putri mantan Ketum Golkar Akbar Tandjung.

"Ada kandidat baru Mbak Sekar. Mbak Sekar ini adalah Mbak Sekar Tandjung. Jadi ada hubungan dengan Sumut," kata Airlangga.

 

 

Kata Bobby Soal Sekar Tandjung

Partai Golkar menyerahkan surat dukungan kepada Bobby Nasution untuk maju di Pilkada Sumatera Utara.
Partai Golkar menyerahkan surat dukungan kepada Bobby Nasution untuk maju di Pilkada Sumatera Utara. (Foto: Liputan6.com/Ady Anugrahadi).... Selengkapnya

Airlangga mengatakan, Partai Golkar punya beberapa kader muda yang nantinya bisa dipilih untuk mendampingi menantu Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Pilgub Sumut.

"Termasuk ketua umum HIPMI itu dari Golkar juga. Nah itu bisa disiapkan apakah jadi walkot atau jabatan lain. Kami ingin gubernur dan wagub ini senapas dan seirama untuk pengembangan masyarakat di Sumut," ucap Airlangga Hartarto.

Dalam kesempatan ini, Bobby turut menyinggung nama Sekar Tandjung yang diperkenalkan Airlangga sebagai kandidat calon wakil Gubernur Sumatera Utara.

"Sekar tadi baru diperkenalkan sama Pak Airlangga dan salah satu masuk kandidat untuk menjadi calon wakil gubernur Sumatera Utara yang disampaikan oleh Golkar," ujar Bobby.

Menyinggung lebih jauh terkait kriteria pendampingnya di Pilgub Sumut 2024, Bobby mengatakan, telah membahasnya bersama Partai Golkar serta partai pengusung dan pendukung lainnya. Namun, semua itu tergantung kepada partai koalisi.

"Saya sampaikan pada langkah tadi ini akan diputuskan melalui partai koalisi. Jadi suatu waktunya pasti nanti saya ikut juga sebenarnya," kata Bobby menandaskan.

Infografis Gibran Kembalikan KTA PDIP dan Kegalauan Bobby Nasution
Infografis Gibran Kembalikan KTA PDIP dan Kegalauan Bobby Nasution (Liputan6.com/Gotri/Abdillah)... Selengkapnya
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya