Bawa Misi Keberlanjutan, Pramono Anung-Rano Karno dapat Pujian dari Foke

Menurut Foke, pasangan calon yang diusung oleh PDI Perjuangan telah meletakan suatu konsep baik dalam memajukan Kota Jakarta.

oleh Ady Anugrahadi diperbarui 03 Sep 2024, 19:27 WIB
Diterbitkan 03 Sep 2024, 19:20 WIB
Mantan Gubernur DKI Jakarta Fauzi Bowo atau dikenal dengan Foke melemparkan pujian kepada pasangan Bakal Calon Gubenur dan Wakil Gubernur Daerah Khusus Jakarta, Pramono Anung dan Rano Karno
Mantan Gubernur DKI Jakarta Fauzi Bowo atau dikenal dengan Foke melemparkan pujian kepada pasangan Bakal Calon Gubenur dan Wakil Gubernur Daerah Khusus Jakarta, Pramono Anung dan Rano Karno (Liputan6.com/Ady Anugrahadi)

Liputan6.com, Jakarta - Mantan Gubernur DKI Jakarta Fauzi Bowo atau dikenal dengan Foke melemparkan pujian kepada pasangan Bakal Calon Gubenur dan Wakil Gubernur Daerah Khusus Jakarta, Pramono Anung dan Rano Karno.

Menurut Foke, pasangan calon yang diusung oleh PDI Perjuangan telah meletakan suatu konsep baik dalam memajukan Kota Jakarta. Foke kemudian menyinggung soal keberlanjutan yang digaungkan oleh Pramono Anung.

"Saya pemahaman dari beliau-beliau berdua ini yang sudah sangat tepat, dalam konteks ini saya mau, beliau sudah mengutarakan bahwa pembangunan itu harus berkesinambungan dan harus dilihat dengan kacamata yang berkesinambungan," ucap dia di Museum MH. Thamrin, Jakarta Pusat pada Selasa (3/9/2024).

Foke berpendapat, pembangunan maupun persoalan di Jakarta tak bisa diselesaikan secara instan. Itulah, kenapa penting untuk menanamkan konsep keberlanjutan kepada tiap calon-calon pemimpin Jakarta.

"Apapun tidak akan selesai pada saat beliau dilantik, seandainya nanti diberikan kepercayaan dilantik, mulai dilantik dan kemudian pada saat beliau masa jabatannya akan bisa tuntas, belum tentu. Jadi itu sebelum kita memulai sesuatu ini kan ada prolognya, tolong dipelajari dulu, sehingga kita paham apa permasalahannya dan kemudian bagaimana kita lanjutkan," ujar dia.

"Yang buruk tidak perlu dilanjutkan tapi yang sudah baik saya kira itu yang jadi tanggung jawab kita bersama juga masyarakat, untuk mendukung," ucap dia.

Modal

Foke menilai, gaya kepimpinan Pramono dalam membangun Jakarta merupakan satu modal yang menurutnya sangat baik dan positif untuk kota Jakarta ke depan.

"Itu saya kira satu hal yang sangat positif, nah detailnya nanti tanyakan ke beliau-beliau," ucap dia.

Foke mengaku telah lama mengenal Pramono Anung. Komunikasinya pun intens kala dipercaya menjadi wakil Gubernur DKI Jakarta mendampingi Sutiyoso atau Bang Yos.

"Nah itu waktu itu pun saya sudah berkomunikasi cukup akrab dengan partai dan juga dengan Mas Pram secara pribadi. Kemudian setelah saya selesai masa jabatan sebagai wakil gubernur, banyak kawan-kawan yang menyarankan maju sebagai gubernur antara lain Mas Pram yang menyarankan saya maju menjadi gubernur," ucap dia.

Dukungan

Foke mengaku belum memberikan dukungan kepada siapapun calon yang bertarung di Pilkada Jakarta, termasuk kepada pasangan Pramono Anung dan Rano Karno. Menurut dia, arah dukungan akan diberikan bila telah mempelajari program-program tiap calon gubernur.

"Itu kita saya juga belum lihat programnya kayak apa ya. Jadi kita lihat dulu kita tunggu lah. Pokoknya yang jelas saya berterima kasih bersyukur saya bisa mendapat kesempatan bersilaturahmi dengan orang-orang yang akan memimpin kota ini ke depan dan saya punya kewajiban untuk memberikan informasi sebanyak mungkin apa yang saya ketahui kepada beliau beliau supaya beliau beliau itu bekalnya cukup banyak."

"Yang jelas harus lebih baik daripada sebelumnya," tandas dia.

Infografis Ada 204 Juta Lebih DPT di Pemilu 2024. (Liputan6.com/Abdillah)
Infografis Ada 204 Juta Lebih DPT di Pemilu 2024. (Liputan6.com/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya