Cerek hingga Pokemon Hiasi Koper Calon Haji Asal Polewali Mandar

Seorang calon haji asal Polewali Mandar, Sulbar, bahkan mengikatkan cerek warna hijau ke kopernya.

oleh Eka Hakim diperbarui 11 Agu 2017, 07:01 WIB
Diterbitkan 11 Agu 2017, 07:01 WIB
Calon Haji
Cerek penanda koper milik seorang calon haji asal Polewali Mandar, Sulbar. (Liputan6.com/Eka Hakim)

Liputan6.com, Polewali Mandar - Kisah unik seputar aktivitas jemaah calon haji selalu mengundang perhatian. Salah seorang calon haji asal Polewali Mandar (Polman), Sulawesi Barat (Sulbar), sengaja menggantung cerek berwarna hijau di koper bawaannya sebagai penanda agar mudah ditemukan ketika tercecer nantinya.

"Kami anaknya yang memasang cerek tersebut," ucap Haruna (45), anak calon haji asal Mandar saat ditemui sedang memperbaiki koper ibunya yang sudah berusia lanjut tersebut di Aula Gedung Gabungan Dinas (Gadis), Kabupaten Polewali Mandar, Kamis, 10 Agustus 2017.

Ia mengaku tak hanya koper ibunya yang terhias unik dan lucu. Namun, hampir semua calon haji asal Mandar yang satu kelompok terbang (kloter) dengan ibunya, menghiasi koper bawaan masing-masing. Misalnya, boneka lucu seperti boneka Pokemon dengan tujuan agar mudah dikenali dari kejauhan.

"Koper milik calon haji yang berasal dari Indonesia pada umumnya semuanya memiliki warna yang sama, yakni merah, sehingga mudah tertukar," tutur Haruna.

Lantaran itulah, imbuh dia, ia dan beberapa temannya memberi identitas berbeda terhadap anggota keluarganya yang hendak berangkat haji ke Tanah Suci.

Adapun Kepala Seksi Penyelenggara Ibadah Haji Kementerian Agama Kabupaten Polman, Sulbar, Muh Athar menyatakan bahwa pihaknya tak mempermasalahkan adanya koper milik calon haji yang dihiasi lucu seperti adanya gantungan cerek maupun boneka lucu.

Sebab, imbuh dia, cara seperti itu membuat calon haji yang berusia lanjut dapat mengenali koper bawaan masing-masing ketika tertukar dengan anggota jemaah haji lainnya.

"Intinya kan koper tetap melalui proses pemeriksaan kembali saat calon haji berada di asrama dan diberangkatkan ke Tanah Suci," ia memungkasi.

Saksikan video menarik di bawah ini:

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya